NASIHAT Umar bin Khattab tidak hanya memotivasi, tetapi juga mengajarkan nilai-nilai yang mendalam dan relevan bagi kehidupan kita saat ini. Dari kebijaksanaan hingga ketegasan, ajaran beliau terus memberikan panduan berharga bagi generasi-generasi selanjutnya.
1- Orang yang aku sukai
Orang yang paling aku sukai adalah orang yang mau menunjukkan kesalahanku. – Umar bin Khattab
2- Menghormati wanita
Wanita bukanlah pakaian yang bisa kamu kenakan dan kamu tanggalkan sesuka hati. Wanita itu terhormat dan memiliki haknya. – Umar bin Khattab
BACA JUGA: Ketika Umar bin Khattab Ditanya Malaikat Munkar Nakir: Siapa Tuhan-Mu?
3- Jangan sesali
Jangan bersedih atas apa yang telah berlalu, kecuali kalau itu bisa membuatmu bekerja lebih keras untuk apa yang akan datang. – Umar bin Khattab
4- Jangan tertipu
Jangan tertipu oleh orang yang membaca Alquran. Tapi lihatlah kepada mereka yang perilakunya sesuai dengan Alquran itu. – Umar bin Khattab
5- Islam mengangkat martabat
Dulu Kami adalah orang-orang yang paling terhina di muka bumi, dan kemudian Allah memberi kami kehormatan melalui Islam. – Umar bin Khattab
6- Masa lalu seseorang
Terkadang, orang dengan masa lalu paling kelam akan menciptakan masa depan yang paling cerah. – Umar bin Khattab
7- Shalat
Tidak ada Islam bagi orang yang tidak mengerjakan shalat. – Umar bin Khattab
8- Teman yang sesungguhnya
Orang yang mau menunjukkan di mana letak kesalahanmu, itulah temanmu yang sesungguhnya. Sedangkan mereka yang hanya menyebar omong kosong dengan selalu memujimu, mereka sebenarnya adalah para algojo yang justru akan membinasakanmu. – Umar bin Khattab
BACA JUGA: Seberapa Dekat Umar bin Khattab dan Rasulullah?
9- Mencerahkan pikiran
Duduklah bersama orang-orang yang mencintai Allah, karena bergaul bersama orang seperti mereka akan mencerahkan pikiran. – Umar bin Khattab
10- Takdir Allah
Apa yang melewatkanku tidak akan pernah menjadi takdirku, dan apa yang ditakdirkan untukku tidak akan pernah melewatkanku. – Umar bin Khattab []
SUMBER: MUTIARA ISLAM