SEJAK zaman kuno, madu telah digunakan baik sebagai makanan maupun obat. Madu memang memiliki banyak kandungan yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Cairan kental manis yang dibuat oleh lebah madu ini juga bisa menjadi pengganti gula untuk gaya hidup lebih sehat. Kini, sudah banyak varian madu dijual dengan berbagai bahan tambahan lain seperti kurma, propolis, dan lainnya.
Salah satu manfaat yang paling terkenal adalah madu juga bermanfaat meningkatkan kekebalan dan antikanker. Fitonutrien dalam madu bertanggung jawab atas sifat antioksidannya, serta kekuatan antibakteri dan antijamurnya. Karena itu, madu sedang banyak dicari di masa pandemi saat ini. Yuk, stok madu di rumah agar kekebalan tubuh kita semakin terjaga!
BACA JUGA: Minum Madu saat Sahur, Ini Manfaatnya
Madu Klanceng
Madu klanceng adalah madu yang dihasilkan oleh lebah kecil, ramping, dan hitam yang disebut dengan lebah Trigona Spp. Lebah ini merupakan spesies primitif yang hanya menghasilkan madu dalam jumlah sedikit dan tidak membuat madunya dengan cara tradisional dalam sisir madu heksagonal. Mereka menyimpan madu dalam struktur hitam dan coklat kecil yang tidak beraturan, tercakup dalam propolis.
Rasa madu klanceng ini cukup unik dengan rasa asam, pahit, dan agak manis. Madu klanceng memiliki sifat antimikroba yang sangat tinggi, setara dengan manuka kualitas terbaik dari Selandia Baru. Madu klanceng percaya dapat mengatasi beragam gangguan tubuh dan baik untuk kesuburan.
Madu Uray
Madu Uray mungkin sudah banyak dikenal masyarakat Indonesia karena sudah banyak dijual di supermarket. Madu Uray diproduksi langsung oleh lebah di alam tanpa campuran sehingga keasliannya terjaga. Pengemasannya pun langsung dilakukan tanpa penambahan atau melalui proses kimiawi apapun. Madu Uray tidak diolah dan tidak dicampur dengan air.
Prosesnya juga ditangani secara profesional dengan pengawasan ketat. Madu Uray mengklaim bahwa dapat bermanfaat mengaktifkan kelenjar yang ada dalam tubuh manusia.
Madu ini juga baik untuk dikonsumsi penderita asma dan bronkitis karena dapat membantu menyembuhkan dan melindungi organ pernapasan. Selain itu, madu Uray berkhasiat untuk melindungi selaput organ-organ pernapasan, seperti paru-paru. Hal ini dikarenakan madu Uray memiliki kandungan enzim yang dibutuhkan untuk membangun selaput pelindung organ-organ tersebut.
Madu Al Shifa
Selanjutnya ada madu Al Shifa yang berasal dari Saudi Arabia yang sudah teruji kualitasnya. Madu ini merupakan blackforest honey yang diperoleh dari lebah yang hidup di sekitar hutan hitam di Jerman.
Lebah tersebut mengambil getah dari pohon di hutan hitam yang selanjutnya ditaruh di sarangnya yang akhirnya diproses menjadi madu blackforest. Madu ini memiliki kelebihan untuk meningkatkan imun tubuh sehingga sangat membantu untuk menjaga daya tahan tubuh
Madu Pramuka
Awalnya, Madu Pramuka bernama Pusat Apiari Pramuka yang didirikan atas gagasan dari Sekjen Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Bapak Mayjen. Dr. Azis Saleh yang ingin menerapkan kegiatan peternakan lebah secara modern di Indonesia pada tahun 1970. Gagasan tersebut diungkapkan dalam workshop peternakan lebah di Jakarta yang diselenggarakan pada tanggal 28 Mei 1970.
Kemudian, pada awal tahun 2004, Kepala Unit Pusat Perlebahan Apiari Pramuka mengusulkan kepada Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka untuk mengubah status unit usahanya menjadi Perseroan Terbatas.
Akhirnya pada tanggal 5 Januari 2005 Pusat Perlebahan Apiari Pramuka resmi menjadi perseroan terbatas dengan nama PT. Madu Pramuka. Hingga sekarang, Madu Pramuka sudah memiliki banyak varian madu. Mulai dari madu bee pollen, madu royal jelly, hingga madu rasa kopi loh.
Madu HDI Clover Honey
Konsep bisnis HDI menawarkan setiap orang dapat mengembangkan kerangka bisnis yang digabungkan program insentif menarik dan skema pembagian keuntungan. Produk yang mereka jual salah satunya adalah clover honey dan sedang sangat ramai dibicarakan di media sosial. HDI Naturals™ Clover Honey hadir dalam kemasan Jar berisi 250gr, 500gr dan 1000gr.
Untuk konsumsi sehari-hari, larutkan satu sendok makan HDI Naturals™ Clover Honey ke dalam segelas air bertemperatur normal atau mengoleskannya pada roti, wafel, atau pancake. Madu yang berasal dari bunga clover ini mengandung bee pollen yang semakin memperkaya kandungan nutrisinya.
Madu Az Zikra
Madu Az Zikra merupakan madu hasil olahan Muhammad Arifin Ilham dan partners. Madu dengan warna hitam, kental, dan rasa yang pahit ini dipercaya berkhasiat untuk menyembuhkan berbagai penyakit. Madu ini berasal dari hasil penangkaran lebah liar asli hutan Kalimantan yang makanannya berasal dari nektar bunga mahoni dan kamboja.
Madu Az Zikra dapat menahan laju pertumbuhan bakteri sehingga imunitas tubuh meningkat. MAdu ini sudah mendapatkan sertifikat halal dari MUI dan lulus uji Kemenkes. Rasa madu ini benar-benar pahit loh, nyaris seperti sayur pare mentah. Namun, khasiatnya sangat banyak. Madu Az Zikra mengklaim bahwa bisa menyembuhkan stroke, jantung, asam urat, diabetes, dan sebagainya.
Madu Kurma Angkak Al-Baik
Madu Kurma Angkak Al-Baik merupakan madu yang dikombinasikan dengan sari kurma, angkak, cacing, jambu batu, dan herbal lainnya. Madu ini berkhasiat untuk membantu mengatasi penyakit seperti demam, demam berdarah, typhus, maag, masalah pencernaan, menambah nafsu makan, meningkatkan trombosit, menurunkan kadar kolesterol, stamina, serta memelihara daya tahan tubuh.
Madu Kurma Dailywell
Madu kurma Dailywell merupakan madu yang dibuat melalui teknologi modern dan diproses secara higienis. Madu kurma ini bisa dijadikan sebagai pengganti gula dan bermanfaat untuk menurunkan berat badan, memperbaiki tulang, dan meningkatkan imunitas. Cara minumnya, kamu bisa langsung mengonsumsi madu kurma ini setiap pagi dan malam dengan takaran 1 sendok makan saja.
Madu Kaliandra (Raw Calliandra)
Raw Calliandra adalah madu mentah yang dipanen dari hutan kaliandra di Kediri Jawa Timur. Raw Calliandra mungkin akan berubah warna menjadi kegelapan. Sangat baik untuk kesuburan, nutrisi rahim, gangguan pencernaan, mual, mengatasi tekanan darah, dan insomnia. Madu ini adalah hasil panen apa adanya yang tidak diolah sehingga kandungan enzim dan nutrisinya masih utuh. Teksturnya tidak terlalu encer dengan rasa manis yang enak.
Fits Madu Propolis
Fits Madu Propolis merupakan madu asli lebah ternakan binaan LPPM IPB yang sudah tersertifikasi. Kadar air madu ini mencapai 20% lebih rendah daripada kadar air standar SNI (22%). Aktivitas enzim diastasenya sebesar 14.3 DN jauh diatas standar minimal SNI (min 3.DN) sehingga memiliki efek yang baik untuk pencernaan.
Madu yang mengandung propolis ini dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit seperti luka di sekitar bibir, penyembuhan luka herpes, dan sebagai obat kumur. Selain itu, madu propolis juga dipercaya bisa mengobati infeksi, radang, luka, infeksi bakteri, infeksi saluran pernafasan, TBC, luka bakar ringan dan kanker.
BACA JUGA: 5 Resep Minuman Olahan Madu
Keunggulan dari produk ini antara lain untuk meningkatkan imunitas tubuh, membantu proses pembuangan racun, penambah nutrisi tubuh, dan sebagai antibiotik alami. Saran penggunaan Fits Madu Propolis adalah mengonsumsi 2 sdm pagi dan malam hari untuk efek yang lebih maksimal.
Pastikan untuk membeli madu sesuai dengan kebutuhan, ya. Konsultasikan juga dengan dokter terkait dengan kesehatanmu agar tetap aman mengonsumsi madunya! []
SUMBER: BUKAREVIEW