DEKAT dari Yogyakarta dan Semarang. destinasi wisata Magelang tidak kalah menarik. Tidak hanya tempat wisatanya, banyak hotel di sana nyaman untuk bermalam. Berikut ini 15 tempat dan obyek wisata alam di Magelang yang bisa Anda kunjungi.
Sendang Mudal
Tempat wisata Magelang satu ini berada di wilayah kecamatan Sawangan. Sendang Mundal merupakan destinasi wisata kolam renang yang memiliki air yang sangat jernih.
BACA JUGA: 8 Destinasi Wisata yang Asik di Lembang, Bandung (2-habis)
Saking jernihnya Anda bisa melihat dasar dari kolam tersebut. Tidak heran jika destinasi wisata Magelang satu ini sering dikunjungi oleh para pemburu selfie underwater.
Candi Selogriyo
Walaupun tidak sepopuler Candi Borobudur, Candi Selogriyo tetap memiliki pesona dan keunikannya sendiri. Anda membutuhkan tenaga ekstra untuk mencapai tempat ini.
Tidak perlu khawatir, selama 2 km perjalanan Anda akan ditemani dengan ladang persawahan dan bukit-bukit hijau yang menawan. Sesampainya di sana, Anda akan disambut dengan arsitektur Candi Selogriyo yang unik beserta pelataran yang cukup luas.
Gardu Pandang Silancur
Gardu Pandang Silancur menawarkan keindahan alam yang tak ada habisnya. Banyak spot foto instagramable yang bisa Anda manfaatkan untuk mengisi feed instagram Anda.
Destinasi ini menyuguhkan beberapa gardu pandang dengan tema dan ketinggian yang berbeda, dan tentunya dengan latar panorama yang berbeda pula tentunya.
Pemandian Air Hangat Candi Umbul
Di kolam pemandian air hangat ini terdapat stupa dan banyak bebatuan yang diukir dengan corak tanaman dan binatang di sekitarnya. Destinasi wisata Magelang ini memiliki dua kolam pemandian dengan suhu air yang berbeda, satu kolam dingin dan yang kedua kolam air hangat.
Air dalam kolam air hangat mengandung belerang sehingga dipercaya mampu menyembuhkan berbagai macam penyakit, misalnya penyakit kulit, terapi tulang hingga melancarkan peredaran darah.
Candi Mendhut
Candi di Magelang tidak hanya Candi Borobudur dan juga Candi Selogriyo. Di Magelang juga terdapat Candi Mendut yang memiliki arsitektur menawan. Bahkan, usia Candi Mendut lebih tua dibanding dengan Candi Borobudur.
BACA JUGA: 6 Destinasi wisata Halal di Filipina, Recomended Buat Traveler Muslim
Wanaprastha
Wanaprastha adalah tempat wisata Magelang kekinian yang berupa menara bambu. Pelataran atas dan puncak menaranya adalah tempat-tempat yang tidak boleh dilewatkan untuk berswafoto.
Tempat wisata yang juga kedai kopi ini jangan sampai Anda lewatkan. Di sana Anda bisa mencicipi kopi sambil memandang indahnya Gunung Andong dan Merbabu. []
SUMBER: DREAM