Petugas pantai di selatan Kabupaten Sukabumi berhasil menyelamatkan 15 orang wisatawan yang tenggelam di sejumlah area pantai wisata.
Belasan wisatawan tersebut diselamatkan petugas penjaga pantai dari Badan Penyelamat Wisata Tirta (Balawista) Palabuhanratu, Sukabumi pada hari kedua Lebaran Senin (26/6/2017).
”Pada hari kedua Lebaran ada 15 orang pengunjung yang berhasil diselamatkan,” ujar Humas Balawista Palabuhanratu Erik, Selasa (27/6/2017) seperti dilansir Republika.
Mereka berenang di sejumlah lokasi yang dipadati wisatawan antara lain Pantai Kebon Kalapa Citepus dan di sekitar Pos Istiqomah.
Menurut Erik, para pengunjung yang tenggelam tersebut diselamatkan oleh petugas yang tengah berjaga di sekitar lokasi kejadian. Ia menambahkan petugas Balawista membuka sejumlah posko penjagaan di sejumlah titik yang rawan terjadi kecelakaan laut di momen libur Lebaran.
Kepala Divisi Operasional dan Latihan Balawista Palabuhanratu Sukabumi Asep Edom Saepuloh menambahkan, Balawista menerjunkan sebanyak 104 orang anggota untuk mengamankan sejumlah titik di obyek wisata pantai Sukabumi.
Asep mengatakan, petugas mengimbau agar wisatawan berhati-hati dan mematuhi arahan dari petugas di lapangan. Harapannya tidak terjadi kasus tenggelam yang menyebabkan korban jiwa.
Selain dari petugas Balawista, upaya penjagaan pantai juga melibatkan unsur kepolisian dari Polres Sukabumi. Di mana, pada Senin lalu petugas kepolisian bersama dengan Balawista berhasil menyelamatkan seorang pengunjung asal Ciamis di kawasan Citepus.
”Kami minta pengunjung kawasan wisata pantai agar waspada terhadap datangnya ombak,” kata Kapolsek Cikakak AKP Joko Sudiro. Langkah ini agar wisatawan tidak terbawa ombak hingga ke tengah lautan. []