YAMAN—Kelompok Syiah Houthi dilaporkan telah merampas dana keuangan Yaman. Kelompok ini merampas uang sisa Otoritas Umum Asuransi dan Pensiun tanpa izin bank sentral atau lembaga itu sendiri, Alarabiya melaporkan pada Senin (10/4/2017).
Sumber di ibukota Sanaa mengatakan, setidaknya 750 miliar riyal Yaman telah dirampas oleh kelompok Syiah Houthi yang didukung Iran.
Menurut laporan, puluhan anggota Houthi bersenjata yang dipimpin oleh Abdulsalam Al-Mahtori telah menyerbu markas utama Otoritas Umum Asuransi dan Lembaga Dana Pensiun.
Houthi berusaha untuk mengambil apa yang tersisa di kas keuangan negara. Mereka mengaku dana yang mereka dapatkan adalah untuk keperluan perang dan mengirimnya ke Direktorat Maran di Saada, kota kubu kelompok Houthi.
Akibat konflik yang dimulai oleh kelompok Syiah Houthi, ekonomi Yaman telah runtuh. Sekitar 17 juta orang terus berjuang hanya untuk makan.
Hancurnya pelabuhan, terputusnya jalan dan rusaknya jembatan membuat perekonomian Yaman diprediksi sangat sulit untuk pulih. []