PALESTINA—Pasukan Israel dikabarkan telah merenggut nyawa 107 warga Palestina dan melukai lebih 3247 lainnya selama tahun 2016 lalu. Temuan ini dirilis dalam sebuah laporan PBB yang diterbitkan oleh Biro Koordinasi Urusan Kemanusiaan (OCHA), PIC melaporkan pada Kamis (1/6/2017).
Dalam laporan yang menyoroti pelanggaran-pelanggaran penjajah Israel di wilayah Palestina yang diduduki selama tahun 2016, OCHA menyatakan bahwa pada tahun 2015 telah gugur 169 orang Palestina dan 15477 lainnya terluka.
Laporan yang dirilis bersamaan dengan 50 tahun pendudukan Israel atas wilayah al-Quds timur ini juga menjelaskan tentang jumlah para syuhada yang gugur. Jumlah syuhada Palestina yang gugur akibat kekerasan akibat konflik di Palestina menurun sebesar 37 prsen pada 2016. Sedangkan jumlah korban yang terluka turun sekitar 80 persen jika dibandingkan dengan tahun 2015.
Laporan ini menegaskan bahwa kebijakan-kebijakan dan praktik-praktik penjajah Israel masih terus menjadi penyebab utama terhalanginya kebutuhan kemanusiaan untuk masuk ke Palestina. Laporan ini juga mengingatkan bahwa perpecahan politik internal Palestina ikut memiliki andil yang berbahaya dalam hal tersebut.
Pengusiran warga Palestina secara paksa juga masih terus berlanjut. Saat ini masih ada 47200 jiwa, di antaranya anak-anak, terusir dari tempat tinggalnya hingga akhir 2016. []