MAROKO merupakan negara Islam yang memiliki dua ibukota negara yaitu Rabat sebagai ibukota administrasi dan Casablanca sebagai ibukota industri. Secara geografis Maroko berada di Afrika Utara dan berbatasan langsung dengan Spanyol yang hanya dipisahkan oleh selat Gibraltar. Bicara tentang negara berjuluk Singa Atlas ini belum lengkap jika tidak membahas Pangeran Maroko Moulay Hassan.
Maroko yang digadang sebagai negara terindah di Afrika Utara ini memiliki sistem pemerintahan monarki konstitusional dengan raja yang berperan sebagai penguasa tunggal.
Bicara soal kerajaan, belum afdol rasanya kalau tidak membahas tokoh pangeran. Maroko ini memiliki tokoh pangeran yang mencuri perhatian masyarakat dunia.
Dia adalah Moulay Hassan, Putra Mahkota dari Maroko. Pangeran Maroko Moulay Hassan bin Mohammed adalah anak Raja Mohammed VI dan Putri Lalla Salma.
Disebut-sebut sebagai pangeran muda yang kaya raya, berikut ini fakta Moulay Hassan:
BACA JUGA:Â Mimpi Maroko Terhenti di Piala Dunia, Tak Ada Air Mata, Hanya Kebanggaan
1. Kelahiran dirayakan dengan tembakan meriah
Moulay Hassan bin Mohammed adalah Putra Mahkota dari Maroko. Ia lahir pada 8 Mei 2003. Saat ini ia baru berusia 19 tahun.
Pangeran Maroko ini adalah anak tertua dari pasangan Raja Mohammed VI dan Putri Lalla Salma. Ia memiliki seorang adik perempuan bernama Lalla Khadija yang kini berusia 15 tahun.
Ia dinamai oleh kakeknya, Hassan II. Setelah pengangkatannya, Moulay Hassan diperkirakan akan menyandang nama regnal Hassan III.
Kelahiran Moulay Hassan dirayakan dengan sangat meriah. Hal itu karena ia lahir sebagai anak sulung yang menjadi Putra Mahkota. Suatu hari nanti, Moulay Hassan akan menggantikan tahta kepemimpinan sang Ayah.
Melansir dari South China Morning Post, perayaan besar-besaran diadakan di Maroko karena Moulay. Ketika Moulay lahir, penghormatan 21 senjata dipersembahkan kepadanya untuk menandai peristiwa bahagia tersebut.
2. Pangeran Maroko Moulay Hassan menguasai 4 bahasa asing
Pangeran Maroko diketahui merupakan poliglot atau orang yang mampu menuturkan beberapa bahasa dengan sangat mahir. Ia fasih memakai 4 bahasa asing yaitu Arab, Prancis, Inggris, dan Spanyol.
Pangeran Moulay Hassan memperoleh gelar sarjana mudanya pada tahun 2020. Setelah itu, ia bergabung dengan Fakultas Pemerintahan dan Ilmu Ekonomi dan Sosial (FGSES), afiliasi dari Universitas Politeknik Mohammed VI di Ben Guerir (UM6P) untuk tahun ajaran 2020-2021.
3. Punya jet termahal di dunia
Moulay Hassan telah menunjukkan minat yang besar untuk mempelajari dunia penerbangan. Hal ini merupakan prestasi yang pertama bagi keluarganya. Sebab sang Ayah, Raja Mohammed VI menekuni bidang hukum.
Untuk mengejar mimpinya di dunia penerbangan, Moulay Hassan mengikuti ujian masuk ke Royal Aeronautical School-CRPTA yang bergengsi.
Di usia sangat muda, Pangeran Moulay Hassan juga sudah memiliki jet pribadi. Ia diketahui kerap berkeliling dunia dengan mengendarai jet pribadinya.
Pesawat itu merupakan jet Geulfstream G650 senilai US$67,4 juta atau setara Rp1 triliun. Kendaraan ini digadang sebagai jet VIP termahal dan terkuat.
Plat nomornya yang bertuliskan CN-AMH memiliki arti ‘Altesse’ atau ‘Yang Mulia’. Pesawatnya dapat terbang sejauh 14.000 km tanpa henti dan dapat menampung delapan penumpang serta empat awak. Jet ini juga dilengkapi dengan sistem pertahanan rudal.
4. Remaja terkaya di dunia
Memiliki pesawat jet di usia muda, enggak heran kalau Pangeran Moulay Hassan dikenal sebagai salah satu remaja terkaya di dunia.
Menurut situs The Richest, Pangeran Moulay Hassan menempati posisi ke-4 di daftar 8 Anak Terkaya di Dunia pada tahun lalu. Selain keperluan pribadi, sang pangeran diketahui gemar menghabiskan uangnya untuk keluarga.
Moulay Hassan diketahui kerap pergi berlibur bersama keluarganya. Pada September 2019, dia bersenang-senang di New York bersama ibu dan saudara perempuannya.
Selama perjalanan ke pulau Skiathos di Yunani, mereka menyewa kapal pesiar mewah bernama Serenity dengan biaya US$596 ribu atau Rp9,2 miliar per minggunya.
Tak sekadar kaya raya, Pangeran Moulay Hassan juga sangat pintar.
BACA JUGA:Â 7 Fakta Maroko Paling Menarik
5. Aktif terlibat dalam berbagai acara kenegaraan
Meski baru berusia 19 tahun, Pangeran Moulay Hassan sudah aktif terlibat dalam berbagai acara kenegaraan sebagai Putra Mahkota.
Moulay Hassan menyadari tanggung jawabnya sebagai salah satu keluarga kerajaan, sehingga ia sering terlihat bersama raja di acara-acara besar internasional dan di Maroko.
Pada tahun lalu, keduanya menghadiri pemakaman Henri d’Orleans, pangeran Paris dan adipati Prancis. Pangeran Moulay Hassan juga memimpin upacara pembukaan Pameran Pertanian Internasional (SIAM) ke-14 di Maroko.
Selain itu, Moulay merupakan peserta termuda di One Planet Summit di Prancis pada 2017, saat ia mendapat pengakuan internasional. Dalam hal ini, dia mengikuti jejak sang Ayah.
Putra Mahkota Maroko juga sudah bertemu dengan para petinggi negara lain. Seperti ketika ia menyapa Pangeran Harry dan Meghan Markle di Royal Guest Palace di Rabat pada 2019 lalu.
Menariknya lagi, popularitas Moulay membuat namanya digunakan sebagai nama sirkuit olahraga ternama di Maroko. Tempat itu adalah Circuit International Automobile Moulay El Hassan dan Stade Moulay Hassan. []
SUMBER: HAIBUNDA