SERINGKALI banyak orang yang terjebak ketika terjadi bencana. Sebab, kita tahu bahwa biasanya bencana akan hadir secara tiba-tiba. Sehingga, banyak orang yang sulit menyelamatkan dirinya. ‘Andai saja’ terjadinya suatu bencana dapat kita ketahui, maka tentu kita bisa berusaha untuk menyelamatkan diri.
Nah, sikap mengandai-andai ini janganlah dipelihara dalam benakmu. Sebab, kita hidup di dunia nyata, bukan fantasi. Jika kita berharap sesuatu, maka ketahui dulu ilmunya untuk kemudian berusaha mencapainya. Termasuk salah satunya bisa mengetahui akan terjadi bencana. Khususnya bencana seperti gempa bumi.
BACA JUGA: Benarkah Fenomena Cacing Tanah Bermunculan di Jawa Tanda Gempa Bumi?
Allah SWT telah memberikan akal kepada kita bukanlah sebagai hiasan tapi untuk digunakan, sebagai pembeda dengan makhluk lainnya. Manusia bisa mencari tahu seperti apa tanda-tanda akan terjadinya gempa. Asal ia mau mencari tahu, dengan melihat tanda dari kekuasaan-Nya. Lantas, apa sajakah tanda akan terjadinya gempa?
1 Muncul awan tak biasa
Jika di langit ada awan yang berbentuk seperti angin tornado/seperti pohon/seperti batang, bentuknya berdiri, itu adalah awan gempa yang biasanya muncul sebelum gempa terjadi.
Awan yang berbentuk aneh itu terjadi karena adanya gelombang elektromagnetis berkekuatan hebat dari dasar bumi. Sehingga gelombang elektromagnetis tersebut ‘menghisap’ daya listrik di awan. Oleh karena itu bentuk awannya jadi seperti tersedot ke bawah.
Gelombang elektromagnetis berkekuatan besar itu sendiri terjadi akibat adanya patahan atau pergeseran lempeng bumi. Tapi kemunculan awan gempa seperti itu di langit tidak selalu berarti akan ada gempa. Bisa saja memang bentuknya seperti itu.
2 Cahaya Gempa
Pertanda gempa mungkin bisa berupa cahaya. Kilatan cahaya misterius terlihat sesaat sebelum gempa besar mengguncang Cina dan Italia. Orang sering menyebutnya sebagai ‘cahaya gempa’ — pertanda terjadinya gempa dahsyat.
Cahaya gempa bumi teramati seperti api pendek berwarna biru yang muncul dari dalam tanah, seperti obor cahaya yang mengambang ke udara, atau garpu cahaya besar yang terlihat seperti petir melesat dari dalam tanah ke udara
Belakangan ini para ilmuwan Amerika Serikat menemukan petunjuk bahwa cahaya itu dapat dipicu oleh pergeseran lapisan tanah yang menghasilkan muatan listrik yang besar.
3 Hewan berperilaku aneh/gelisah
Seperti dimuat jurnal ilmiah Nature, ahli geofisika kuantum, Motoji Ikeya menemukan bahwa sejumlah binatang bereaksi terhadap perubahan arus listrik. Dan ia sedang meneliti ikan lele, makhluk paling sensitif yang pernah ia kaji — untuk membantu memberi peringatan datangnya malapetaka.
Malam sebelum gempa mengguncang Lembah Kangra (Kangra Valley) pada 4 April 1905 pukul 06.19, kejadian aneh terjadi di kebun binatang di Lahore, Pakistan — sekitar 200 kilometer dari pusat gempa. Hewan di sana mengamuk, berontak, dan mengeluarkan suara-suara yang tak biasa.
Menurut catatan pengawas kebun binatang, yang berkebangsaan Inggris — kala itu India masih dijajah oleh Britania Raya — semua binatang menolak makanan dan minuman yang diberikan. “Ia terus memikirkan keanehan itu sepanjang malam sampai-sampai tak bisa tidur. Dan pagi harinya, tiba-tiba gempa mengguncang,” situs India Times melaporkan.
BACA JUGA: Gempa dan Tsunami Landa Turki, Ini Kata Presiden Erdogan
4 Gangguan peralatan elektronik
Gempa bisa ditandai dengan munculnya gangguan medan elektromagnetis di dalam rumah, seperti:
- Cek siaran TV, apakah ada suara brebet-brebet ataukah tidak.
- Jika terdapat mesin fax, cek apakah lampunya blinking biar pun lagi tidak transmit data.
- Coba minta orang lain mengirim fax ke kita, cek apakah teksnya yang diterima berantakan atau tidak.
- Coba matikan aliran listrik. Cek apakah lampu neon tetap menyala redup/remang-remang biar pun tak ada arus listrik
Jika tiba-tiba TV brebet-brebet, lampu fax blinking, padahal sedang tidak transmitting, teks yang kita terima berantakan dan neon tetap menyala biar pun tidak ada arus listrik, itu berarti memang sedang ada gelombang elektromagnetis luar biasa yang sedang terjadi tapi kasat mata dan tidak dapat dirasakan oleh manusia.
5 Lihat air tanah
Gempa bumi bisa juga ditandai dengan air tanah yang tiba-tiba menjadi surut tidak seperti biasanya.
Jika lima tanda ini ada atau terlihat dalam waktu bersamaan, segeralah bersiap-siap untuk evakuasi. Empat tanda tersebut kemungkinan besar menunjukkan memang akan ada gempa berkekuatan besar. []
SUMBER: LIPUTAN6