PASHMINA pastinya sudah tak asing di kalangan hijaber. Hijab model pashmina atau shawl terus berkembang dari tahun ke tahun. Mulai dari segi pemilihan material kain, warna, corak, model, hingga cara pemakaiannya.
Dulu tren model hijab pashmina dibuat dalam gaya tumpuk dan lilit. Kini, gayanya lebih simpel hanya dengan diselempangkan ke belakang bahu.
Akhir-akhir ini hijab pashmina banyak digunakan oleh para influencer hijab. Kira-kira jenis pashmina apa yang sedang hits saat ini di kalangan influencer hijab, ya? Gaya kece mereka bisa jadi sontekan muslimah yang tertarik dengan fashion dan hijab style.
BACA JUGA:Â Beda Negara Beda Gaya, Inilah Trend Hijab dari Berbagai Belahan Dunia
Sebagaimana dikutip dari Beautynesia, berikut beberapa jenis hijab pashmina yang sedang trend di kalangan influencer:
1 Embroidery Pashmina
https://www.instagram.com/p/CGgc3JVnZ-m/
Beberapa tahun lalu, sempat muncul tren hijab segi empat berenda yang memberi sentuhan cantik pada hijabmu. Nah, kali ini gaya aksen renda atau embroidery di sepanjang tepi pashmina juga sedang hype, loh.
Sentuhan detail renda kecil pada pashmina menjadikan tampilanmu lebih manis. Aksen renda hanya dipasangkan pada salah satu sisi tepi pashmina, sementara sisi lainnya punya tepian biasa.
2 Eyelash Seam Pashmina
https://www.instagram.com/p/CIzwRHnHbDx/
Seperti halnya embroidery pashmina, pashmina model ini juga mengaplikasikan desain aksen pada pinggirannya.
Pada model pashmina biasa, tepian pashmina hanya dijahit kelim sehingga pada tepi kainnya punya jahitan lipatan kecil yang rapi. Hal ini berbeda dengan jenis penjahitan eyelash seam, di mana tepi kain pashmina memiliki jahitan zig-zag. Model pashmina kekinian ini bakal terlihat cantik untuk dibuat dalam tampilan hijab apapun.
3 Pleated Pashmina
https://www.instagram.com/p/CKsDDA9H7I8/
Aksen pleated, plisket atau lipat tidak hanya bisa diaplikasikan pada rok, melainkan juga pashmina. Terdapat variasi pada desain lipatan pashmina, ada yang lebar dan sempit. Begitupun penggunaan material kain yang dipakai oleh tiap produsen, seperti babydoll dan chiffon. Untuk merawat pashmina model ini, kamu harus memperhatikan cara mencuci dan menyetrikanya, ya. Disarankan cuci pashmina dengan tangan agar aksen lipatannya tidak rusak.
4 Pattern Pashmina
https://www.instagram.com/p/CJN-DkRLrGs/
Patern Pashina meripakan jenis pashmina motif. Pashmina ini sesuai untuk menemanimu saat acara formal maupun sehari-hari.
5 Pashmina Instan
https://www.instagram.com/p/CMX6qthFNaK/
Pashmina instan sangat cocok bagi kamu yang ingin praktis dan enggan berurusan dengan masalah kehilangan peniti. Di pasaran, pashmina instan hadir dalam dua tipe desain. Ada pashmina instan dari material kain babydoll dengan desain tali pengikat di bawah dagu tanpa perlu peniti atau jarum.
https://www.instagram.com/p/CKPz4K5rfno/
Pashmina lainnya berdesain seperti hijab langsung pakai dan terbuat dari bahan jersey yang strech dan nyaman dipakai sehari-hari. Karena ini pashmina, pada bagian tengahnya dibuat belahan sampai bawah dagu sehingga kamu bebas berkreasi dalam berbagai tampilan hijab. []
SUMBER: BEAUTYNESIA