ISRAEL— Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu dikabarkan telah menampik semua tuduhan yang ditujukan kepadanya. Netanyahu menyatakan dirinya tak bersalah usai diinterogasi selama lebih dari empat jam atas kasus dugaan korupsi.
“Malam ini juga, saya benar-benar yakin: tidak akan ada apa-apa karena tidak ada apa-apa!” tulisnya di akun Twitter miliknya pada Ahad (19/11/2017), Times of Israel melaporkan.
Sebelumnya, Mantan Perdana Menteri Israel Ehud Barak mencecar Netanyahu di Twitter. Ia memprediksi bahwa penyelidikan terhadap Netanyahu akan memaksanya mengundurkan diri.
“Investigasi keenam. Tali itu terus kencang. Pertahanannya runtuh, karir Bibi (Netanyahu) akan berakhir dengan dakwaan,” tulis Barak di akun Twitternya yang mengacu pada interogasi Netanyahu pada Ahad malam tersebut.
Menurutnya, integritas Polisi Israel akan membuat Netanyahu tidak bisa keluar dari persidangan.
Pekan lalu, Barak memberikan kesaksian kepada para penyelidik yang memeriksa dugaan korupsi Netanyahu terkait pembelian kapal selam dari pembuat kapal Jerman.
Saat pembelian itu, Barak bertugas sebagai Menteri Pertahanan di bawah Netanyahu. Secara kontroversial, dia dan Netanyahu memesan kapal selam keenam atas saran kepala staf Benny Gantz.
Baik Netanyahu maupun Barak diduga melakukan penyimpangan dalam kasus itu. []