JAKARTA—Jumat (11/2018), digelar aksi Indonesia bebaskan Baitul Maqdis atau aksi 11/5 di Jakarta.
“Apa yang kita hasilkan ketika kita berkumpul saat ini untuk Masjidil Aqsha?” yanya Nabila Lubis pada aksi Indonesia bebaskan Baitul Maqdis, 11/5.
“Tidak ada! Berkumpul seperti ini, hanya menambah rasa solidaritas saja, namun tetap tidak merubah apapun,” tegasnya.
“Sampai saat ini Al-Quds masih menangis, Israel masih tetap menjajah,” kata Nabila lagi.
Ibunda ustadz Shabri Lubis tersebut menjelaskan, Israel bukanlah penjajah biasa, mereka penjajah kejam yang tidak membedakan laki-laki atau pun perempuan.
“Israel bukanlah penjajah seperti Belanda yang menjajah Indonesia, namun Israel menjajah lebih dari itu,” kata Nabila.
Karena itu, Nabila Lubis menegasakan, untuk membebaskan Al-Quds, tidak bisa hanya dengan berkumpul melakukan aksi saja.
“Akan tetapi kita perlu rencana yang hebat untuk membuat membuat Israil kesakitan, dan membuat Al-Quds bebas,” ucap Nabila. []
REPORTER: EKA CAHAYA