PENYANYI Syahrini kedapatan mengikuti kajian Ustadz Abdul Somad (UAS) bersama sejumlah rekan-rekan selebritas Tanah Air, Selasa (20/11/2018).Â
Dalam kesempatan itu, Syahrini berkonsultasi kepada UAS soal kebingungannya selama ini tentang berhijab. Padahal, di dalam lubuk hatinya, kata Syahrini, dia sudah ada keinginan untuk menutup aurat.
BACA JUGA:Â Bolehkah Peringati Maulid Nabi? Ini Penjelasan Ustaz Abdul Somad
“Saya cuma minta didoakan sama pak Ustaz semoga saya cepat-cepat istikamah, segera berhijrah dan tidak dibuka lagi,” katanya dalam video Syahrini Bertanya Tentang Hijab Kepada Ustadz Abdul Somad, Lc. MA yang diunggah akun YouTube Tafaqquh Video.
Di momen ini pula Syahrini mengisyaratkan bahwa dirinya sudah ada rencana untuk menikah.
“Pertanyaan yang terpenting adalah, kan saya bercita-cita menikah…” ujar Syahrini seraya tertawa.
“Tiba-tiba misalkan calon saya ini tidak menyetujui saya menutup aurat saya. Karena pemahamannya saya belum cukup ilmu untuk calon istri saya menutup auratnya atau berhijab. Bagaimana saya menyampaikan pada orang tersebut bahwa seorang muslim itu wajibnya menutup aurat,” lanjutnya.
Syahrini sendiri mengaku kendala tersebut yang sampai saat ini membuatnya masih ragu untuk menutup aurat.
BACA JUGA:Â Tiga Pesan Ustaz Abdul Somad di Bulan Rabiul Awal
“Maka dari itu pak Ustaz, ini lah yang menjadi salah satu alasan saya belum berhijab. Seperti itu. Tolong pak Ustaz pencerahannya kepada saya, ya kan. Terima kasih, Assalamualaikum,” Syahrini memungkasi.
UAS menjawab dengan panjang lebar soal pertanyaan Syahrini ini. Namun yang dapat disimpulkan, menurut UAS, hijab merupakan amal pokok bagi wanita yang tidak bisa ditawar lagi. []
SUMBER: KUMPARAN