Oleh: Muti’ah Nurul Janna
Mahasiswi STIE SEBI
APA film yang paling kamu sukai di awal tahun ini? Atau karya novel siapa yang kamu gemari penceritaanya? Apa yang biasa kamu sukai dari film dan novel tersebut?
Bisa kita ketahui, orang yang menyukai sebuah film atau novel bisa berbeda-beda dari sudut apa yang mereka sukai dan mereka gemari. Ada yang menyukai dari penokohan dalam kisah difilm dan novel, ada juga yang senang karena susunan kata yang mudah di pahami oleh para konsumen film dan novel tersebut, dan ada pula yang suka karena alur cerita didalamnya tak mudah ditebak atau penuh dengan teka-teki. Semuanya kembali dari skenario yang dibuat oleh sang pembuat kisah dalam skenario tersebut.
BACA JUGA: Nonton Film Porno, Ini Hukumnya dalam Islam
Sang pembuat skenario memiliki keahliannya masing-masing. Bagaimana mereka membuat skenario tersebut agar para penonton dan para pembaca menikmati ceritanya. Kisah romantis yang dibalut dengan keharmonisan namun berakhir menyedihkan. Kisah triller yang dibalut dengan kesadisan dalam cerita, namun berakhir bahagia.
Beginilah kisah yang kadang mereka buat dalam alur ceritanya. Seringkali mereka berusaha agar skenario yang mereka buat tak mudah di tebak oleh para konsumennya. Sayangnya skenario mereka masih ada saja yang bisa menebak akhir dari kisah didalamnya. Skenario yang masih masuk dalam logika manusia.
Mengapa bisa begitu? SKenario mereka masih masuk dalam logika manusia dikarenakan sang pembuat skenario pun menggunakan logikanya. Dan mereka belum belajar dari skenario kehidupan ini. dan yang membuat skenario dalam film dan novel adalah manusia juga yang dapat berpikir secara logika dan masih bisa melakukan kesalahan.
Maka bagaimana caranya mereka dapat membuat skenario yang paling hebat dan susah untuk ditebak? Belajar dari alam, belajar dari skenario kehidupan. Mengapa? karena sang pembuat skenario yang paling hebat dan kadang tidak masuk dalam logika manusia adalah sang pencipta alam ini. Allah SWT lah sang pembuat skenario yang paling hebat dan sulit untuk ditebak akhir kisah nya. Maka dari itu, mereka yang terkadang berhasil membuat skenario yang susah ditebak atau susah masuk dalam logika kita, mereka adalah manusia yang mempelajari skenario sebenarnya dalam kehidupan ini.
BACA JUGA: Sudutkan Muslim, Produser Film AS Hapus Medsos
Banyak kisah di kehidupan ini yang membuat kita tercengang atas skenarioNya. Dari mulai skenario yang berakhir bahagia hingga skenarionya yang berakhir menyedihkan. Namun tetap apapun akhir dari skenario kehidupan yang ditentukan kepada hambanya adalah skenario yang terbaik. Seperti dalam firman-Nya:
وَخَلَق كُلَّ شيْءٍ فَقَدَّرَهُ تَقْدِيْرًا
“… dan Dia telah menciptakan segala sesuatu, dan Dia menetapkan dengan serapi-rapinya” (Al-Furqon/25:2)
Dari apa yang telah ditetapkannya adalah skenario yang telah diatur dengan serapih-rapihnya. Tinggal bagaimana kita sebagai hambanya meyakini segala ketentuanNya.
Dan kita sebagai hambanya masih bisa merubah skenario untuk kita dengan berdo’a kepada-Nya dan dengan berhusnuzhon kepada-Nya. []