ABU Musa meriwayatkan bahwa ketika ia sedang bersama Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam dalam suatu kebun di Madinah. Seseorang datang lalu meminta izin, Rasulullah bersabda, “Bukakanlah, dan beri ia kabar gembira bahwa ia akan masuk Surga.” Ketika aku membukanya, ternyata ia adalah Abu Bakar. Aku pun memberinya kabar gembira dari Rasulullah dan ia pun memuji Allah.
Setelah itu datang orang lain yang meminta izin, Rasulullah bersabda, “Bukakanlah dan beri ia kabar gembira bahwa ia akan masuk Surga.” Ketika aku membukanya, ternyata ia adalah Umar bin Khattab. Aku pun memberinya kabar gembira dari Rasulullah dan ia pun memuji Allah.
BACA JUGA: Istana Surga Umar bin al-Khattab
Kemudian datang orang lain yang meminta izin, Rasulullah bersabda, “Bukakanlah dan beri ia kabar gembira bahwa ia akan masuk Surga.” Ketika aku membukanya, ternyata ia adalah Utsman. Aku pun memberinya kabar gembira dari Rasulullah dan ia pun memuji Allah seraya berkata, “Allah-lah tempat meminta pertolongan.” []
Sumber: Abu Jannah. Sya’ban 1438 H. Serial Khulafa Ar-Rasyidin, Utsman bin Affan. Jakarta: Pustaka Al-Inabah.