KISAH asmara tenaga kerja Indonesia (TKI) di Korea dan Taiwan yang berakhir tragis mendadak viral di jagat maya. Diketahui keduanya menjalin hubungan melalui hubungan jarak jauh alias long distance relationship (LDR). Si pemuda tidak mengetahui wajah asli kekasih yang telah dipacarinya selama dua tahun tersebut.
Si pemuda bernama Yusuf yang merupakan TKI di Korea Selatan membatalkan pernikahan setelah merasa tertipu dengan wajah asli calon mempelai wanitanya yang mengaku TKI di Taiwan.
BACA JUGA: Janda Ingin Menikah tapi Tak Disetujui Orang Tua Calon Suami, Bagaimana?
Selama pacaran, Yusuf dan wanita itu selalu intens berkomunikasi melalui telepon maupun pesan singkat. Yusuf sempat melakoni video call dengan wanita tersebut. Namun, ketika video call, si wanita selalu mengenakan cadar, sehingga Yusuf tidak tahu jika si wanita ini sudah tua.
Rekan Yusuf dalam di saluran Youtube milik Aldivo TV itu mengatakan Yusuf datang ke Taiwan dengan niat untuk melaksanakan pernikahan dengan wanita yang dipacari selama 2 tahun melalui LDR itu.
“Dia niatnya ke sini untuk kali pertama bertemu dan melaksanakan nikah di sini. Nikah bukan secara resmi, tapi siri. Pihak wanita meminta syarat sebelum ketemu langsung harus nikah dulu, meski nikah siri,” ujar rekan Yusuf.
Rekan Yusuf mengaku dipercayakan untuk mengurus segala terkait pernikahan itu, mulai dari lokasi, foto, rias pengantin hingga konsumsi. Dia sempat mengaku curiga.
“Saya pun agak curiga dengan kejanggalan, tapi saya mencoba untuk berpikir positif,”ujar rekan Yusuf tersebut.
Yusuf dalam video itu mengaku acara pernikahannya dibatalkan gara-gara sosok perempuan tidak sesuai kenyataan, seperti yang dikenalnya selama ini.
“Acara dibatalkan karena sosok perempuan tidak sesuai dengan kenyataan,” ujar Yusuf.
Menurut rekan Yusuf, sosok asli mempelai wanita memang sangat berbeda dari sosok perempuan yang selalu dikirimkan ke Yusuf selama berpacaran.
BACA JUGA: Kuras Dana Rp2,5 M, Namun Pria Ini Menikah Sendirian
“Di foto itu sangat cantik banget. Tapi sebenarnya wanita itu sangat berumur. Ini saya nggak mau komen banyak atau lebih karena kenyataan seperti itu,” ujar rekan Yusuf.
Yusuf menuturkan dirinya selama berpacaran selalu memberikan uang setiap bulan, salah satunya untuk kebutuhan makeup. Bahkan, sebelum menikah, si pacara sempat meminta untuk Rp 10 juta.
“Selama pacaran kasih duit tiap bulan. Minta buat makeup atau apa. Sering minta uang, ada aja. Sebelum menikah, sempat minta Rp 10 juta, iya katanya buat ongkos pesawat,” tutur Yusuf. []
SUMBER: SUARA