SURAKARTA–Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) masuk urutan lima perguruan tinggi (PT) Islam terbaik dunia. Hal ini disampaikan Rektor Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Sofyan Anif.
“Bahkan Universitas ternama di Timur Tengah, Ummul Quro, dan termasuk PT hebat di Afrika yaitu International Islamic Africa University [IIAU], berada di bawah UMS. Universitas di Afrika yang terkenal hebat ternyata masih berada di bawah kita,” ujar dia ketika ditemui wartawan seusai memberi sambutan pada Grand Opening Masa Taaruf (Masta) Penerimaan Mahasiswa Baru 2019 di Lapangan Kampus 2 kompleks UMS Pabelan, Kartasura, Sukoharjo, Rabu (14/8/2019).
BACA JUGA: Tiru Jepang, Erdogan Ingin Ada Pemisahan Gender di Universitas Turki
Anif menduga salah satu dari beberapa kriteria yang dijadikan sebagai instrumen untuk meranking adalah keberadaan mahasiswa asing. Dia menjelaskan jumlah mahasiswa asing yang studi di UMS berkisar 267 orang dan paling banyak dari Timur Tengah.
Mereka di antaranya datang dari Jordania, Palestina, Mesir dan sebagainya. Hal tersebut diduga menjadi pintu pembuka sebagai satu keunggulan bahwa UMS Solo mempunyai mahasiswa dari berbagai negara. Hal ini dianggap sebagai kelebihan dibanding yang lain.
Sebenarnya, ujar dia, PT Islam di Indonesia banyak yang hebat seperti UIN Yogyakarta, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dan sebagainya. Namun mungkin karena beberapa PT itu jumlah mahasiswa asingnya kalah banyak dibanding UMS sehingga ranking UMS lebih unggul.
Apalagi, ujar dia, sebagian mahasiswa asing UMS banyak dari Timur Tengah. Ketika mereka pulang ke negara masing-masing, para mahasiswa asing tersebut sering kali menjadi corong bahwa di Solo ada PT Islam bernama UMS dan tak kalah dengan PT Islam yang lain.
Dia menjelaskan ranking UMS yang masuk lima dunia itu pengumumannya dirilis sekitar dua pekan lalu. “Saya malah baru tahu setelah diberi tahu wakil rektor I IIAU tadi. IIAU ini sebenarnya perguruan tinggi Islam top yang luar biasa. Tapi kok ternyata kalah dengan UMS, saya juga tidak tahu,” ujar dia.
BACA JUGA: UGM Masuk 50 Besar Perguruan Tinggi di Dunia
Klaim yang disebutkan Rektor UMS Solo soal peringkat kampusnya didasarkan pada data yang dirilis Uni Rank pada 2018. Dikutip dari situs 4icu.org, Jumat (16/8/2019), UMS Solo berada di urutan kelima perguruan tinggi Islam top dunia.
Peringkat pertama ditempati Universiti Teknologi MARA, Malaysia, disusul Iran University of Science and Technology, Universiti Islam Antarbangsa Malaysia, dan Cairo University, Mesir. Sementara UMS Solo berada di posisi kelima di bawah Cairo University. []
SUMBER: SOLOPOS