TANTRI Namirah, selebgram yang juga influencer fashion hijab berstyle unik, bercerita tentang awal mula dirinya memutuskan menutup aurat. Tantri yang bersuamikan aktor Haikal Kamil, mengaku dirinya dulu cuek soal pakaian, sampai sang suami menegurnya. Wanita berusia 29 tahun ini pun akhirnya memutuskan berhijab.
“Kayak agak terserah diriku sendiri. Akhirnya Haikal ngomong pas waktu pacaran saat itu aku pakai baju tanpa lengan, ‘Kamu tuh gak dingin ya pakai baju kayak gitu?’ Terus aku langsung bilang, nggak papa sih biasa aja. Nah, mulai dia ngomong kayak gitu aku langsung agak berubah bajunya. Pakai baju yang ada tangannya,” kata Tantri seperti dikutip dari Wolipop, di acara pameran pernikahan Golden Ballroom di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, (6/9/2019).
BACA JUGA: 7 Hijaber Muda yang Sukses di Bidang Fashion
Tantri akhirnya mengubah seluruh penampilannya sebelum menikah dengan Haikal pada 2017. Saat memutuskan berhijab, Tantri sebenarnya sedang terikat kontrak dengan sebuah stasiun televisi. Satu minggu setelah berhijab, pihak stasiun televisi memutuskan kontrak dengannya. Namun secara tak terduga, dia mendapatkan rezeki lain di hari saat dirinya menetapkan hati untuk hijrah.
“Aku inget banget pas pakai hijab hari Jumat, 3 maret 2017. Allah SWT mendengar niat baik aku, di hari itu juga aku langsung ditelpon untuk kerjasama dengan suatu brand. Allah itu memberikan sesuatu yang pasti bukan sesudah berhijab karier bakalan terhenti,” jelas Tantri.
Sejak berhijab, wanita kelahiran Sumatera Selatan itu merasa semakin berkembang, menemukan jati diri, dan lebih dihargai sebagai perempuan.
“Di saat dulu waktu sebelum pakai hijab kalau lagi jalan selalu dilihat orang. Tapi ketika berhijab, orang lebih respect sama aku,” ungkap Tantri.
Hijab menurut Tantri juga tak menjadi halangannya untuk terus berkarier sebagai influencer. Dia bisa tetap bekerjasama dengan berbagai brand fashion, termasuk merek-merek high end.
“Hijab itu bukan hanya memakai kerudung saja, tapi kamu bisa memoles untuk jadi lebih menarik itu bisa banget. Dan hijab itu buat aku high end. Buktinya dengan berhijab aku bisa bekerja sama dengan brand-brand besar. Itu merupakan kebanggan buat aku,” ujarnya.
Tantri kini ingin menularkan kebanggaan tersebut kepada hijabers lainnya di Indonesia. Dia pun membuat sebuah komunitas untuk merangkul wanita berhijab dan membantu mereka mengembangkan diri. Komunitasnya itu diberi nama Play With Namirah.
Komunitas ini merupakan kumpulan dari beberapa followers Instagram Tantri Namirah. Di komunitas ini, Tantri membuat kelas tentang personal branding di Instagram.
BACA JUGA: Tantri Kotak Kini Tampil Berhijab
Ide untuk membuat komunitas datang setelah dirinya berbicara dengan sang suami. Pada Haikal, Tantri mengatakan ingin bisa membantu sesama wanita dalam mencari rezeki yang halal.
“Kerjaanku kan konten creator jadi aku mau membangun mereka dengan cara personal branding, aku pilih delapan orang dari followersku akhirnya aku bikin kelas dan itu baru pertemuan pertama. Kegiatan ini free dan nanti ada batch baru lagi,” kisah Tantri.
Tak hanya mengelola komunitas, Tantri juga punya brand fashion sendiri yang diberi nama Namirah The Label. Gaya fashion yang ditampilkan Tantri punya ciri khas dan dikenal antimainstream. Tantri tak segan mendobrak pakem dalam padu padan warna dan gaya busana.
Lihat saja beberapa gaya fashionnya berikut ini:
1 Gaun bernuansa santai
https://www.instagram.com/p/BuJLQV3AWT6/
Tantri memadukan bahan tutu berenda sebagai outer dengan inner dress hitam. Kendati modelnya berupa gaun, namun Tantri dengan percaya diri memakainya untuk acara santai di luar ruangan. Gayanya tentu saja keren.
2 Atasan antimainstream
https://www.instagram.com/p/BngTO_LHtWr/
Salah satu koleksi Namirah The Label yang ditunjukkan Tantri di Instagramnya adalah sebuah atasan. Atasan berbahan lembut dan jatuh itu punya desain yang rumit namun unik.
Gaya tidak harus mahal
https://www.instagram.com/p/BwT_rUbJekC/
Tantri membuktikan itu dengan menampilkan tunik seharga Rp10.000, namun dengan tangan dinginnya dalam memadukan warna dan desain, jadilah outfit mewah. []