MEMANG benar segala sesuatu itu harus berlandaskan dengan niat. Dan Allah akan membantu hamba-Nya sesuai dengan niatnya. Maka, begitu juga dengan menikah. Anda harus memiliki niat yang kuat, dan harus disertai dengan usaha yang sungguh-sungguh.
BACA JUGA: Nikah dengan Niat Cerai, Boleh?
Dulu mungkin sebagian orang tidak pernah terpikir untuk menikah di usia muda. Bahkan ada yang menargetkan untuk menikah di usia 25 tahun ke atas. Setelah memiliki pekerjaan tetap, setelah memiliki rumah, setelah sudah membahagiakan orangtua, maka akan menikah.
Dan semua itu ternyata salah besar.
Apa yang pernah menjadi ketakutan Anda tentang pernikahan adalah tidak benar.
Anda terlalu takut karena perkataan-perkataan orang. Anda terlalu takut karena Anda belum tahu dan bahkan tidak pernah belajar ilmu tentang pernikahan.
Niat menikah karena ingin menjauhi yang namanya zina. Niat menikah untuk menyempurnakan agama, niat untuk mendapatkan ridha-Nya serta menjalankan sunnah dari Rasulullah SAW.
BACA JUGA: Anda Berniat Beli Rumah? Perhatikan 8 Hal Ini
Nah, Anda juga harus memiliki niat awal kenapa kamu ingin menikah?
Apa Anda menikah hanya karena saling mencintai? Atau menikah karena sesuatu yang tidak diinginkan sudah terjadi. Naudzubillah. []
SUMBER: HAITAMI