SATU dini hari esok akan ada sebuah dilema hati; Mau jagoin Sevilla, atau pegang Inter Milan, di final Liga Eropa 2020. Masalahnya ini bukan sekadar tontonan sepakbola kelas Eropa.
BACA JUGA: Bintang Sepakbola Muslim yang Sederhana dan Rendah Hati, Inilah 5 Sikap Terpuji Sadio Mane
Sevilla adalah Asybiliyyah, kota di tepian Sungai Guadalquiver yang ditaklukkan Kaum Muslim sekitar 712 M. Alih alih dihancurkan, selama 500 tahun di bawah naungan Islam dari Dinasti Umayyah, Murabitun (Almoravid), dan Dinasti Muwahiddun (Almohad), Sevilla dibangun jadi pusat peradaban terbesar kedua di Andalusia setelah Cordoba.
Nah, selain faktor historis itu, ada dua pemain muslim Sevilla yakni Munir el Haddadi dan Yassine Bono.
BACA JUGA: Cerita Haru Dibalik Foto Sadio Mane sebelum Terkenal
Milan, sejarahnya tentu kental dengan gereja Katholik. Namun, Internationale punya 3 pemain muslim taat yang do’a dan skill-nya tak bisa diremehkan. Mereka adalah Samir Handanovic, Kwadwo Asamoah, dan Achraf Hakimi.
Jadi, kita akan berpihak pada Sevilla atau Inter? []