Oleh: Ahmad Naufal Sarin
naufal.sarin34@gmail.com
DAKWAH merupakan kata yang berasal dari bahasa arab yang berarti ajakan. Dakwah adalah suatu kegiatan untuk menyeru, memanggil, mengajak orang untuk beriman serta taat kepada Allah Subhanahu Wa Ta’aala.
Menurut Syeikh Ali Mahfudz, dakwah adalah mengajak manusia untuk mengerjakan kebaikan dan mengikuti petunjuk, menyuruh mereka berbuat baik dan melarang mereka dari perbuatan jelek agar mereka mendapat kebahagiaan dunia dan akhirat. Dakwah merupakan hal yang sangat penting dalam agama Islam.
Pentingnya dakwah dapat kita lihat dari hukum dakwah itu sendiri, yaitu wajib. Hal ini seperti tercantum dalam surat Ali Imron ayat 104 yang artinya “Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang ma’ruf dan mencegah dari yang mungkar; mereka adalah orang-orang yang beruntung.”
BACA JUGA: Milenial Muslim, Ini Sederet Kota Ter-Instagramable di Dunia
Sebagai suatu bentuk kewajiban, tentunya kita harus melakukannya dengan terus memperbaiki diri serta memperdalam ilmu pengetahuan agama. Dalam implementasinya, dakwah tidak hanya dilakukan dengan cara berbicara di depan orang banyak dalam acara pengajian atau acara keagamaan saja.
Namun, banyak cara dakwah yang kita bisa lakukan. Segala bentuk ajakan kebaikan adalah dakwah. Bahkan, tanpa berbicara sedikitpun, hanya dengan memberikan teladan secara ikhlas kepada orang lain itupun sudah bisa dikatakan dakwah, karena secara tidak langsung kita mengajak orang lain untuk melakukan kebaikan atau amalan yang kita contohkan.
Di zaman modern ini, dengan berbagai kemajuan Information Technology (IT), informasi dan berbagai kampanye bisa menyebar dengan mudah dan cepat. Dengan kondisi seperti ini wadah berdakwah pun semakin meluas. Banyak sekali platform komunikasi online yang bisa digunakan dan dimanfaatkan untuk berdakwah, salah satuya adalah Instagram.
Instagram adalah sebuah aplikasi berbagi foto dan video yang memungkinkan pengguna mengambil foto, mengambil video, menerapkan filter digital, dan membagikannya ke berbagai layanan jejaring sosial, termasuk milik Instagram sendiri (Wikipedia). Instagram adalah Sosial Media yang sangat populer di zaman modern ini.
Menurut laporan NapoleonCat, pengguna Instagram di Indonesia per November 2019 adalah mencapai 61.610.000 sehingga berpeluang besar untuk kita manfaatkan sebagai sarana untuk dakwah.
Dakwah melalui instagram bisa dilakukan dengan mudah. Sebagai pengguna instagram, kita bisa menampilkan foto/gambar, video, serta teks (caption) yang berisi pesan-pesan, hikmah, serat ajakan-ajakan kebaikan kepada followers bahkan kepada setiap pengguna instagram.
Dengan foto/gambar, kita bisa mengunggah materi berupa tulisan berisikan nasehat, fotografi realita sosial, komik islami, desain dakwah, dan lainnya. Dengan video, kita bisa mengunggah video ceramah dari para ustadz/ustadzah, musikalisasi puisi tentang kebaikan, serta bisa juga melalui video atau film pendek yang berisikan pesan dakwah. Dan dengan teks (caption), kita memberikan keterangan dari foto/gambar serta video yang kita unggah, tentunya caption tersebut pun berisi pesan-pesan kebaikan.
BACA JUGA: Ini Dia 4 Prinsip Dakwah yang Harus Kamu Tahu
Banyak kelebihan yang didapat saat menggunakan instagram sebagai media berdakwah. Berdakwah melalui instagram memudahkan orang lain untuk mendapatkan informasi, ajakan, serta pesan-pesan kebaikan dalam syari’at Islam. Seperti yang kita tahu, informasi adalah suatu kebutuhan pokok yang diperlukan oleh manusia.
Ironisnya, manusia sering kali tidak bisa mendapatkan informasi karena berbagai kesibukan dan rutinitasnya. Maka dari itu, kita sering kali memilih alternatif untuk mendapatkan informasi melalui internet, salah satunya bisa mendapatkan informasi dari akun instagram yang memang berfokus memberikan konten-konten informasi dan pesan-pesan kebaikan.
Berdakwah melalui instagram juga merupakan ladang amal jariyah untuk kita. Selama konten yang kita unggah bermanfaat untuk orang lain, maka kita akan mendapatkan pahala yang mengalir bahkan ketika kita sudah dipanggil oleh Allah SWT. Dakwah melalui Instagram pun lebih mengikuti zaman, sehingga bisa lebih diterima dan dinikmati oleh banyak orang. []
Referensi:
https://tekno.kompas.com/read/2019/12/23/14020057/sebanyak-inikah-jumlah-pengguna-instagram-di-indonesia
http://eprints.walisongo.ac.id/8736/1/Skripsi%20Full.pdf
https://www.kompasiana.com/mumtaza37904/5dc440f5097f365d78322f02/keunggulan-dan-kekurangan-berdakwah-dalam-internet