TERKADANG seseorang melihat kepada orang lain yang terlihat rutin dalam menjalankan aktivitasnya sebagai orang yang sibuk. Mereka berpikiran seperti itu, karena kebanyakan orang yang sering terlihat melakukan aktivitas tersebut begitu sulit untuk diajak sekedar bermain atau meluangkan waktu bersama.
Namun pengertian orang sibuk tidak selalu dijelaskan seperti orang yang tidak punya waktu sama sekali untuk berinteraksi. Bisa jadi bukan sibuk, hanya saja tidak bisa mengatur waktunya sendiri.
BACA JUGA: Sibuk Cari Hidayah Allah SWT? Temukan di Tempat Ini
Menurut Moch. Agung Aditya, mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Kridatama bahwa orang yang sibuk itu tidak ada, yang ada hanyalah orang yang bisa mengatur waktunya. Jadi, orang yang terlihat sibuk itu mungkin sudah megatur waktunya dengan baik. Sehingga, bukannya tidak ada waktu untuk hanya sekedar meluangkan waktu, namun waktu tersebut telah ia set untuk melakukan aktivitas lain yang menurutnya lebih bermanfaat.
Maka, jikalau ada orang yang mengaku dirinya sibuk, itu bukanlah sesuatu yang dapat kita percayai. Mengapa? Karena sesibuk apa pun manusia, waktu untuk dirinya dan keluarga pasti ada, walau itu hanya sebentar.
Tapi, kebanyakan orang lebih memilih melakukan aktivitas selain untuk refreshing bersama keluarga dengan melakukan aktivitas baru yang menurutnya lebih bermanfaat.
BAC AJUGA: Hamba Allah yang Sibuk Mensyukuri Nikmat dan Sibuk Bertaubat atas Dosa
Jadi, kembali lagi pada diri kita sendiri, waktu ini akan diisi dengan apa, kapan, di mana dan dengan siapa. Semua itu adalah hak kita sendiri. Namun yang pasti, pengaturan waktu itulah hal terpenting.
Orang yang mungkin terlihat sibuk sekilas, itu karena dirinya tidak mengatur waktu dengan baik, sehingga harus mengerjakan tugas hanya dengan waktu yang singkat. Karena kebanyakan mereka lalai dalam menjalankan tugasnya, yakni mengulur-ulur waktu. []