ALAT setrika adalah salah satu benda penting yang harus ada di dalam rumah. Jika sedang memilih setrika, berikut daftar terbaik setrika yang hemat listrik. Kegiatan menyetrika biasanya membutuhkan waktu yang cukup lama. Apalagi jika anggota keluarganya cukup banyak. Satu sesi menyetrika bisa menghabiskan waktu minimal 1 jam.
Selain memilih merk dengan kualitas terbaik, penting juga untuk mengetahui mana saja yang hemat listrik. Untuk itu, yuk cari tahu setrika apa saja yang berkualitas dan juga hemat listrik.
BACA JUGA:Â 4 Rekomendasi Conditioner untuk Rambut Kering dan Mengembang
1 Philips GC160 yang hanya 350 Watt
Salah satu produsen elektronik yang memiliki kualitas baik adalah Philips. Salah satu jenis setrikanya yaitu GC160 memiliki kualifikasi memadai untuk menjadikannya salah satu setrika terbaik. Bentuknya dengan ujung lancip memudahkan untuk menjangkau sudut pakaian. Lapisan dynaglide yang tahan gores dan lebih licin membuat pakaian lebih rapi dan halus. Yang paling penting, daya yang dimiliki setrika ini hanya 350 Watt saja. Harga: Mulai dari Rp 325.000.
2 Electrolux EDI 2004 bahkan hanya 300 Watt
Satu lagi yang tak kalah terkenal adalah Electrolux. Setrika Electrolux EDI 2004 memiliki fitur anti lengket dan model yang ergonomis. Sehingga penggunanya tidak mudah lelah saat menyetrika. Selain itu, setrika ini bisa diputar sampai 360 derajat! Ada banyak fungsi serbaguna yang memudahkan saat digunakan. Daya setrika ini juga cukup hemat yaitu 300 Watt saja. Harga: Mulai dari 225.000
3 Tefal Classic Dry Iron FS 2930 punya daya 350 Watt
Desainnya yang modern membuat siapa saja yang melihatnya langsung jatuh cinta. Setrika hemat listrik ini memiliki lapisan anti lengket dan bentuk yang ergonomis. Pengaturan panas dan lampu indikator memudahkan penggunanya yang bisa melihat kapan setrika sudah panas atau belum. Harga: Mulai dari Rp 290.000
4 Panasonic Heavy NI 22AWT
Meski dayanya 450 Watt, namun setrika ini punya fitur yang membuat pengeluaran listrik tidak bengkak. Setrika ini bisa memutus aliran listrik secara otomatis meski sedang digunakan. Dengan begitu, meski lama menggunakan setrikanya, tidak serta merta selalu menyedot listrik. Fitur setrika yang berlapis teflon membuatnya tidak mudah terbakar, tahan panas tinggi, anti lengket dan memudahkan proses menyetrika. Harga: Mulai dari 364.000
5 Quantum Electric Iron QSI-112M
Satu lagi setrika yang hemat listrik adalah Quantum. Panjang kabel setrika ini sekitar 1,5 meter sehingga cukup nyaman untuk digunakan. Sedangkan untuk Wattnya sekitar 350 saja. Fitur unggulan yang dimiliki setrika ini adalah pegangan yang anti panas. Meski lama, kamu tetap bisa nyaman menyetrika karena pegangannya bisa menahan panas hingga 320 derajat Celcius. Wah! Harga: Mulai dari Rp 200.000
6 Philips FeatherLight Steam Iron GC1418/35
BACA JUGA:Â 10 Rekomendasi Sabun Muka yang Dapat Mencerahkan Wajah
Dengan daya 400 Watt, kamu bisa mendapat setrika uap yang membuat sesi menyetrika lebih ringan. Uap yang dikeluarkan bisa membuat pakaian kusut lebih mudah disetrika. Selain itu, produk dari Philips ini memiliki kapasitas mengisi air yang cukup besar sehingga tak perlu sering-sering mengisinya meski pakaian banyak yang harus disetrika. Harga: Mulai dari Rp 228.000.
7 Oxone Steam & Spray OX-837
Satu lagi pilihan setrika uap adalah Oxone Steam & Spray. Setrika ini punya dua mode yaitu spray otomatis atau uap. Dengan menyetrika sesuai dengan jenis kain, sesi menyetrika jadi lebih mudah. Setrika ini punya lampu indikator dan lampu yang menandakan temperatur dari setrika itu sendiri. Dengan daya 300 Watt saja, sudah tentu kamu tak perlu khawatir tagihan listrik. Harga: Mulai dari Rp 180.000. []
SUMBER: POPMAMA