TIDUR merupakan sesuatu yang dibutuhkan setiap orang untuk mengistirahatkan tubuh setelah seharian beraktivitas. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar manfaat tidur bisa dirasakan.
Rasulullah SAW menganjurkan untuk tidur dengan berbaring ke arah kanan, sebagaimana disampaikan dalam sabdanya, “Berbaringlah di atas rusuk sebelah kanan,” (HR. Bukhari dan Muslim)
BACA JUGA: Ini Adab Tidur Lengkap yang Diajarkan Rasulullah
Tak hanya itu, Rasulullah juga melarang untuk tidur dalam posisi tengkurap, karena hal ini juga dimurkai Allah SWT.
“Sesungguhnya (posisi tidur tengkurap) adalah posisi tidur yang dimurkai oleh Allah Azza wa Jalla.” (HR. Bukhari Muslim)
Pentingnya posisi tidur juga berpengaruh pada kualitas tidur dan manfaat yang dapat diperoleh darinya.
Menurut penelitian, posisi tidur yang dapat menjaga kualitas tidur kita adalah posisi tidur miring sebelah kanan sebagaimana digambarkan dalam hadis Nabi di atas. Mengapa demikian?
Tentu saja karena manfaatnya yang besar bagi kesehatan tubuh. Nah, berikut ini beberapa manfaat tersebut:
1 Mengistirahatkan Lambung
Tidur miring sebelah kanan dapat mengistirahatkan lambungmu yang bekerja selama seharian, sehingga pencernaanmu menjadi lebih lancar. Sebaliknya, jika kamu tidur miring ke sebelah kiri, proses pencernaanmu akan terasa lebih lambat.
BACA JUGA: 8 Adab Ketika Bangun Tidur (2-habis)
2 Menyerap Zat Gizi
Ketika kamu tidur dengan posisi miring ke sebelah kanan, ususmu akan lebih optimal dalam menyerap zat-zat yang berguna bagi tubuhmu. Hal tersebut dikarenakan usus halus dan usus besar terletak di bagian bawah, sehingga penyerapan zat gizi akan berjalan lambat.
3 Melancarkan Buang Air Besar
Posisi tidur miring ke sebelah kanan juga dapat melancarkan buang air besar. Jika kamu mengubah posisimu miring ke kanan, maka usus besarmu yang menampung sisa pencernaan dan zat tidak berguna akan terisi lebih cepat. []
SUMBER: AURA