MENGETAHUI keutamaan shalat subuh berjamaah akan memotivasi kita untuk mengerjakannya dan bersegera untuk melakukannya.
Orang yang mengerjakan shalat subuh berjamaah mendapatkan seluruh keistimewaan yang didapat oleh orang yang mengerjakan shalat-shalat lain secara berjamaah. Di antaranya adalah :
1. Apabila ia berjalan ke masjid maka setiap langkah akan dihitung pahala. Setiap ayunan langkahnya akan ditulis satu pahala kebaikan, dihapus darinya satu kesalahan dan akan diankat derajatnya satu tingkatan.
BACA JUGA: Ini Doa Nabi Setelah Shalat Shubuh
Bahkan menunggu shalat subuh berjamaah merupakan karamah di jannah yang hanya Allah sajalah yang mengetahuinya.
Imam Al-Bukhari dan Muslim telah meriwayatkan sebuah hadits dari Abu Hurairah bahwa Rasulullah Saw bersabda,
“Barang siapa yang berangkat ke masjid pagi atau petang hari niscaya Allah akan menyiapkan baginya tempat singgah di Jannahnya setiap kali ia datang pagi dan petang.”
2. Apabila ia masuk masjid maka ia terhitung dalam shalat selama ia menunggu shalat.
3. Para malaikat akan memohonkan ampunan baginya dan mendoakannya.
4. Apabila ia mengerjakan shalat berjamaah, maka akan ditulis baginya pahala sebanyak dua puluh lima atau dua puluh tujuh derajat.
BACA JUGA: Kenapa Sedekah Shubuh?
5. Akan dituliskan baginya pahala-pahala kebaikan, dihapus darinya dosa-dosa dan diangkat derajatnya beberapa tingkat.
Keutamaan ini berlaku untuk shalat subuh dan shalat-shalat lainnya. Hanya saja shalat subuh memiliki keistimewaan khusus yang tidak dimiliki shalat-shalat lainnya. []
Sumber : Keagungan Shalat Subuh/Syaikh Nida Abu Ahmad/Pustaka At-Tibyan