WABAH Covid-19 belum berakhir meski tahun 2020 akan segera berakhir. Di berbagai media bahkan diinformasikan bahwa beberapa pendakwah positif Covid-19. Di antaranya adalah Ustadz Yusuf Mansur, KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym, Ustadz Salim A Fillah, dll.
Selain menerapkan protokol kesehatan, umat Muslim juga dianjurkan berikhtiar dengan cara berdoa agar terhindar dari virus Covid-19. Membaca doa memohon kepada Allah SWT agar terhindar dari virus corona.
BACA JUGA: Pesan Rasulullah SAW, Jangan Lupa Baca Doa Ini di Akhir Shalat
Ada berbagai macam doa yang bisa dipanjatkan agar kita selalu dalam lindungan Allah. Salah satunya adalah doa yang dipanjatkan Nabi Muhammad SAW berikut ini.
اَللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنَ الْبَرَصِ وَالْجُنُونِ وَالْجُذَامِ وَمِنْ سَيِّئِ اْلأَسْقَامِ
ALLOOHUMMA INNII ‘AUUDZU BIKA MINAL BAROSHI WAL JUNUUNI WAL JUDZAAMI WA MIN SAYYI-IL ASQOOM.
Artinya: Ya Allah, sungguh aku berlindung kepada-Mu dari penyakit belang, gila, lepra, dan dari segala keburukan segala macam penyakit. (HR Abu Dawud)
Dalam kitab Ar Rahmah fi Atthib wa Al Hikmah disebutkan, Imam As-Suyuthi berkata bahwa obat wabah salah satunya dapat diatasi dengan membaca doa. Beliau menganjurkan agar umat Islam membaca kalimat
سَلاَمٌ قَوْلَ مِنْ رَبِّ رَحِيْم
“Salamun qaula min robbi rohim”.
Artinya: “Kepada mereka dikatakan salam (keselamatan), sebagai ucapan selamat dari Allah Yang Maha Penyayang”.
Selain itu, kita juga bisa membaca doa agar tidak mati mengerikan:
اَللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنَ التَّرَدِّي وَالْهَدْمِ وَالْغَرَقِ وَالْحَرِيقِ وَأَعُوذُ بِكَ أَنْ يَتَخَبَّطَنِي الشَّيْطَانُ عِنْدَ الْمَوْتِ وَأَعُوذُ بِكَ أَنْ أَمُوتَ فِي سَبِيلِكَ مُدْبِرًا وَأَعُوذُ بِكَ أَنْ أَمُوتَ لَدِيغًا
ALLOOHUMMA INNII A’UUDZU BIKA MINAT TARODDI WAL HADMI WAL GHOROQI WAL HARIIQI, WA A’UUDZU BIKA AN-YATAKHOBBATHONISY SYAITHOONU ‘INDAL MAUTI, WA A’UDZU BIKA AN AMUUTA FII SABIILIKA MUDBIRON, WA A’UDZU BIKA AN AMUUTA LADIIGHO.
Artinya: Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari kebinasaan (terjatuh), kehancuran (tertimpa sesuatu), tenggelam, kebakaran, dan aku berlindung kepada-Mu dari dirasuki setan pada saat mati, dan aku berlindung kepada-Mu dari mati dalam keadaan berpaling dari jalan-Mu, dan aku berlindung kepada-Mu dari mati dalam keadaan tersengat.
Kita juga bisa melafalkan doa meminta perlindungan dari kejelekan setiap makhluk. Doa ini dibaca tiga kali pada waktu petang dan dibaca sekali ketika mampir suatu tempat:
BACA JUGA: Ketika Mereka Meminta Doa Nabi Ilyas
أَعُوْذُ بِكَلِمَاتِ اللهِ التَّامَّاتِ مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ
A’UUDZU BIKALIMAATILLAAHIT-TAAMMAATI MIN SYARRI MAA KHOLAQ.
Artinya: “Aku berlindung dengan kalimat-kalimat Allah yang sempurna dari kejahatan makhluk yang diciptakan-Nya.”
Itulah beberapa doa yang bisa kita amalkan dengan maksud meminta perlindungan kepada Allah SWT. Semoga kita selalu dilindungi Allah SWT dan pandemi ini segera berakhir. []