SEBAGAI manusia yang hidup bersosial kita pasti senang jika ada kawan atau saudara yang memberikan senyum kepada kita. Ternyata di dalam Islam ada keutamaan senyum yang perlu kita ketahui.
Berikut empat keutamaan senyum di anataranya adalah:
1. Keutamaan Senyum: Senyum Adalah Sedekah
Bisa dikatakan bahwa senyum adalah ibadah yang paling ringan yang diperhitungkan oleh Allah.
Luar biasanya keutamaan senyum yang ada di dalam Islam. Hanya dengan memberikan senyum maka bisa bernilai sedekah. Sebagaimana HR. Tirmidzi no 1956,
“Senyum di depan saudaramu adalah sedekah bagimu.”
Maka tidak ada alasan lagi untuk kita enggan memberikan senyuman pada saudara dan kerabat kita. Karena memberikan senyuman pun tanda mulianya akhlak.
Terlebih bila kita tetap tersenyum ketika mendapatkan ujian dari Allah, maka itu bisa menjadi sebuah tanda ketakwaan seseorang.
BACA JUGA: Senyuman Bisa Membawa Kebahagiaan
2. Keutamaan Senyum: Senyum Adalah Kebajikan
Kebaikan apa pun janganlah sampai kita remehkan. sebagaimana keutamaan senyum yang satu ini Rasulullah ﷺ bersabda,
“Janganlah engkau meremehkan kebaikan sedikit pun, meskipun hanya bertemu dengan saudaramu dengan wajah yang berseri.”
Ini menujukan bahwa kebaikan sekecil apa pun akan ada balasannya dari Allah dan begitu pun kejahatan sekecil apa pun. Maka jangan pernah kita meremehkannya. Sebagai mana Firman-Nya,
“Maka barang siapa mengerjakan kebaikan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan)nya, dan barang siapa mengerjakan kejahatan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan)nya” (QS. Al-Zalzalah: 7-8).
https://www.youtube.com/watch?v=R4vkPgwbMfI
3. Keutamaan Senyum: Menjadi Sarana Berbuat baik Kepada Manusia
Sering kali apa yang kita sampaikan memberi dampak tersendiri bagi orang di sekitar kita. Termasuk juga memberikan respon senyum, kesal dan sedih.
Ketika kita memberikan senyum kepada orang di sekitar kita, maka kita memberikan energi positif pula kepada orang tersebut. Begitu pun halnya bila kita marah, pasti akan memberikan aura yang negatif.
Sebagai mana sabda Rasulullah ﷺ
“Kamu tidak akan mampu berbuat baik kepada sema manusia dengan hartamu, maka hendaknya kebaikan sampai kepada mereka dengan keceriaan (pada) wajahmu.” (HR. Al-Hakim).
BACA JUGA: Senyum, Ini Keistimewaannya yang Diungkap Alquran dan Hadis
4. Keutamaan Senyum: Membuat Orang Lain Bahagia
Sebagai mana yang dibahas pada poin sebelumnya bahwa tersenyum dapat memberikan energi yang positif.
Sudah pasti dapat menularkan kebahagiaan dan juga keceriaan pada orang-orang sekitar.
Keutamaan senyum yang lainnya pun adalah memberikan rasa senang dan hal itu dapat mengantarkan seseorang untuk melakukan hal kebaikan.
Maka dari keutamaan senyum di atas menunjukkan bahwa ada banyak hal luar biasa yang dihasilkan dari senyum.
Sebagai seorang muslim hendaknya selalu menampilkan wajah yang berseri-seri agar mampu memberikan energi positif kepada yang lainnya.
Hal itu pun bisa kita rasakan sendiri ketika kita menemui kawan kita yang bersikap demikian kepada kita, kita merasa disambut baik, dihargai dan terkena energi baiknya pula.
Karena kalau kita lihat faktanya, hari ini banyak sekali orang-orang yang menumbuhkan kesalahpahaman bahkan perselisihan dari hal-hal sepele.
Dengan itu seharusnya sebagai seorang muslim bisa lebih saling berbuat baik, berprasangka baik dan menghadapi semuanya dengan senyuman.
BACA JUGA: Senyum Pembawa Berkah
Sebagai mana yang tertera dalam Al-Qur’an QS. Al-Hujurat: 12,
“Wahai orang yang beriman! Jauhilah banyak dari prasangka, sesungguhnya sebagian prasangka itu dosa…”
Rasulullah ﷺ pun tersenyum kepada sahabat ketika melihat saudaranya masuk Islam. Sebagai mana yang tertera dalam HR. Bukhari
“Rasulullah ﷺ tidak pernah melihatku sejak aku masuk Islam, kecuali tersenyum”.
Ini juga menunjukkan kepada kita semua bahwa bila menemukan saudara atau teman kita berhijrah mendekat kepada Islam maka sambutlah ia dengan kebahagiaan dan senyuman.
Inilah keutamaan-keutamaan senyum yang bisa kita amalkan dan sangat amat memberikan kemanfaatan bagi diri sendiri dan juga sekitar. Bahkan di sosial media pun menggunakan simbol senyum dapat memberikan kebahagiaan bagi yang membacanya.
Mudah-mudahan hal ini selalu ada dalam benak kita dan menjadi kebiasaan pula. Bahkan sangat baik bila orang sekitar pun mengikuti kebiasaan ini.
Karena sungguh indahnya agama Islam, setiap kebaikan itu selalu dapat mengalir kepada banyak orang. []