DARI berbagai periwayatan hadist, ada orang-orang yang digolongkan sebagai musuh iblis. Musuh iblis berarti tidak disukai oleh makhluk terlaknat itu. Siapa saja mereka?
1. Pemimpin yang adil.
2. Orang kaya yang tidak sombong.
3. Pedagang yang jujur.
4. Ilmuwan yang rendah hati.
5. Mukmin yang selalu menasihati saudaranya.
6. Mukmin yang penyayang.
7. Orang yang benar benar bertaubat.
8. Orang yang hati-hati terhadap barang haram.
BACA JUGA:Â Tipu Daya Iblis dalam Bersuci
9. Mukmin yang selalu bersuci/berwudhu.
10. Mukmin yang banyak bersedekah.
11. Orang yang bermanfaat bagi orang lain.
12. Pencinta Al Quran, yang tidak pernah benci membacanya.
13. Orang yang selalu terbangun untuk shalat malam/tahajjud ketika yang lain terlelap tidur.
Namun juga sudah disebutkan bahwa di antara orang-orang ada yang menjadi teman dekat iblis. Yakni:
1. Penguasa yang jahat.
2. Orang kaya yang sombong.
3. Pedagang yang curang.
4. Peminum minuman keras.
5. Orang yang suka memfitnah dan adu domba.
6. Pezina
BACA JUGA:Â Kisah Nabi Yahya Bertemu Iblis
7. Orang yang memakan harta anak yatim.
8. Orang yang bermain-main dengan shalat.
9. Orang yang tak mau membayar zakat.
10. Orang yang selalu berangan-angan panjang. []