FITNAH terbesar akhir zaman ditandai dengan kemunculan Dajjal. Dalam banyak hadits tercantum dengan jelas akan bahaya makhluk ini. Bahkan, setiap Nabi pun pasti memperingatkan umatnya untuk waspada agar tak termakan fitnahnya. Kita, umat Nabi Muhammad, diberikan doa agar terhindar dari fitnah Dajjal.
Supaya umat Islam bisa terhindar dari fitnahnya di antaranya adalah melalui jalur ilmu. Dengan mengetahui siapa pengikut Dajjal di akhir zaman, paling tidak umat bisa menyiapkan kewaspadaan sejak dini untuk tidak menjadi bagian dari pengikutnya.
BACA JUGA: Mengapa Dajjal Tidak Disebutkan dalam Alquran?
Doa Agar Terhindar dari Fitnah Dajjal: Pendapat Ulama
Dajjal merupakan makhluk ciptaan Tuhan yang diprediksikan Nabi akan muncul di akhir zaman. Dajjal akan membawa pengaruh buruk terhadap manusia.
Ulama berbeda pendapat mengenai sosok Dajjal, apakah ia makhluk fiktif yang menyimbolkan akan sebuah kejahatan atau memang nanti benar-benar ada pada akhir zaman.
Terlepas dari perbedaan itu, Nabi menganjurkan umatnya untuk membaca doa agar terselematkan dari fitnah dan bujukan menyesatkan Dajjal. Terkait doa tersebut, Imam Muslim dalam kitab sahihnya menyebutkan riwayat Abu Hurairah yang mendengar Rasulullah saw. bersabda:
“Jika kalian selesai melakukan tasyahud akhir, berlindunglah pada Allah dari empat hal, azab neraka Jahanam, azab kubur, fitnah hidup dan mati, dan keburukan Dajal yang terhapus dari rahmat Allah.”
https://www.youtube.com/watch?v=4oLJILCr97k&t=2s
Dari hadis ini, ulama berpendapat bahwa membaca doa tersebut disunahkan setelah selesai membaca taysahud akhir pada setiap shalat dan sebelum salam. Adapun doanya adalah sebagaimana berikut.
Doa Agar Terhindar dari Fitnah Dajjal: Artinya
اللهم إني أعوذ بك من عذاب القبر ومن عذاب النار ومن فتنة المحيا والممات ومن فتنة المسيح الدجال
Allohumma inni a’udzu bika mina ‘adzabil qabri wa min ‘adzabin nari wa min fitnatil mahya wal mamati wa min fitnatil masihid dajjal.
BACA JUGA: Apa Itu Dajjal, Dabbah, dan Ya’juj dan Ma’juj?
Ya Allah, aku berlindung pada-Mu dari azab kubur, azab neraka, cobaan hidup dan mati, dan fitnah Dajal yang terhapus dari rahmat Allah. []
SUMBER: BINCANG SYARIAH