ALQUDS– Usai shalat Jumat di Al-Aqsha, ribuan warga Palestina berkerumun di dekat tembok Kota Tua di Al-Quds setelah dilarang melintas. Mereka berdemo menolak gerbang elektrik di Al-Aqsha. Sejumlah warga di sana terluka akibat bentrokan dengan Israel.
Salah satu korban, Muhammad Lafi gugur karena luka akibat tembakan peluru tajam di wilayah Qalb di perkampungan Abu Deis, Al-Quds timur. Korban lain, Muhammad Hasan Abu Ghanam dalam bentrokan di perkampungan Thur di Al-Quds dan Muhammad Tanuh gugur setelah terluka di bagian kepala di kampung Abu Timur Al-Quds.
Sementara itu korban luka dalam sejumlah bentrokan di Tepi Barat, Al-Quds, dan Jalur Gaza mencapai 440. Sebelumnya, Bulan Sabit Merah Palestina menyebutkan, sebanyak 391 warga terluka dalam bentrokan sengit di Tepi Barat dan Al-Quds dan data Kemenkes sebanyak 41 terluka di Jalur Gaza.
dilain tempat, Militer Israel dengan kejamnya menendang seorang muslim yang sedang melaksanakan shalat, setelah ditendang jamaah tersebut langsung beranjak dari tempat shalatnya tersebut. []