CIMAHI–Ketika Allah membolak-balikan hati seseorang dari jalan yang buruk menuju takwa pada Allah, maka tak ada satupun makhluk di dunia ini yang berhak menolak hidayah Allah, begitupun sebaliknya. Hal itulah yang saat ini dirasakan Yuki Arifin Martawidjaja atau biasa disapa yukie Pas Band.
Setelah diterpa beberapa persoalan hidup, dari menjadi vokalis Pas Band hingga bangkrut dalam berbisnis, kini Yukie memilih jalan baru yaitu jalan Islam.
“Dulu ketika saya sudah tidak ngeband lagi sempat menghilang dari teman-teman, setelah itu membangun bisnis, bisnis bangkrut dan hanya menyisahkan utang,” Kata yuki saat menyampaikan tausiah dalam sebuah kajian di Cimahi Technopark, Jalan Raya Baros, Cimahi selatan, Kota Cimahi, Minggu, (05/11/17).
Kerasnya kehidupan membuat yuki mencoba bangkit dengan pekerjaan lain demi menghidupi keluarga, namun langkahnya harus terhenti akibat kecelakaan yang dihadapinya hingga dirinya sempat tidak bisa berjalan akibat cedera yang dialaminya.
“Dulu setelah bangkrut dari usaha, kerja keras lagi kesana kemari, namun langkah harus terhenti karena cedera yang saya alami, bahkan kaki saya patah saat itu,” lanjut yuki dalam tausiahnya.
Setelah sembuh dari penyakit tersebut barulah dirinya bertemu dengan jalan islam, saat bertemu dengan islam, dirinya bagai tersiram air hujan disaat kegersangan menerpa jiwanya. Disaat itulah seluruh kegelisahan terjawab dengan alquran dan hadits yang didengarnya dari kajian-kajian yang dia ikuti.
“Pada saat saya mulai belajar islam, wah di situlah semua perjalanan hidup saya terjawab oleh Al-Quran dan hadits, pada saat saya buka hadits loh kok ini persis kehidupan saya, saya buka Al-Quran loh kok ini jawaban dari problem kehidupan saya,” kenang Yukie.
Saat ditanya perihal dirinya yang kerap memberikan motifasi dari kisah hijrahnya, baginya hal tersebut merupakan ajang untuk menambah ilmu, sebab ketika memberikan motivasi maka dirinya juga akan mendapatkan ilmu dari ustad yang sama-sama memberikan tausiah saat itu. Baginya berbagi pengalaman tidak akan mengurangi ilmu yang dia miliki namun justru makin menambah ilmu baginya.
“Bagi saya ketika saya memberikan pengalaman hidup saya ataupun sedikit tausiah, sebenarnya itu lebih kepada mengingatkan diri saya sendiri, dan tentunya saya juga bisa menambah ilmu,” tambahnya.
Dirinya berharap dengan seringnya berkumpul dengan orang-orang soleh, maka dirinyapun akan semakin terjaga dan tetap istiqomah dalam jalan dakwah islam. Terlebih lagi saat ini banyak artis yang taubat hanya sesaat namun kembali lagi dalam panggung artis.
“Tentunya saya berharap dengan seringnya berkumpul dengan orang-orang soleh maka semakin terjaga dan istiqomah dalam jalan dakwah,” pungkasnya.
Ketika ditanya apakah punya pemikiran untuk kembali lagi ke dunia artis, dirinya menjawab terlalu bodoh dan rugi jika meninggalkan kenikmatan yang yang besar yang diberikan oleh Allah ini (Iman) ketimbang mengejar kenikmatan dunia yang sesaat.
“sangat rugi jika kita meninggal kenikmatan besar ini hanya untuk mengejar kenikmatan dunia yang sesaat,” tambahnya.
Dirinya berharap Allah memberikan ketetapan hati dalam jalan iman dan dakwah hingga Allah berkata cukup dan memanggil untuk pulang pada. Dirinya berharap kembali pada Allah dalam keadaan beriman dan taat pada Allah.
“Semoga Allah menguhkan keimanan dalam dada ini, hingga sampai Allah berkata waktunya untuk pulang,” harapnya dengan mata berkaca-kaca. []
Reporter: Saifal
Editor: Rifki