KANADA—Sebuah kelompok Muslimah di kota Windsor dilaporkan telah membuka rumah perlindungan khusus perempuan. Rumah ini diperuntukkan bagi perempuan yang mencari perlindungan dari kekerasan dalam rumah tangga atau kemiskinan, terlepas dari keyakinan mereka.
“Bila Anda ingin pergi ke tempat perlindungan yang Anda inginkan berada di lingkungan teraman layaknya brankas, Anda bisa datang ke rumah perlindungan ini,” kata Lina Chaker, juru bicara Dewan Islam Windsor kepada CBC seperti dikutip Aboutislam pada Kamis (30/11/2017).
“Saya sangat senang rumah ini dapat bermanfaat bagi banyak orang,” tambahnya.
Rumah perlindungan ini dibangun dan dijalankan oleh ‘Nisa House,’ sebuah badan amal yang merupakan bagian dari Yayasan Zakat Nasional.
Rumah dengan fasilitas empat kamar tidur di Windsor adalah yang ketiga di Kanada, setelah dua tempat lainnya dibuka di Surrey, British Columbia, dan Mississauga.
Tempat perlindungan, yang terletak di pusat kota Windsor ini merupakan gagasan dari Mahwish Ayub, yang mempelopori pembangunan rumah perlindungan sekitar setahun yang lalu. Kini, Ayub menjabat sebagai manajer regional untuk Nisa House di Windsor. []