JENGKOL memang tidak banyak digemari oleh banyak orang. Sebab, makanan yang satu ini memiliki aroma yang tidak sedap. Meski pun begitu, jengkol memiliki rasa yang cukup nikmat lho. Apalagi jika dipadukan dengan bumbu pedas manis tentu rasanya akan lebih mantap lagi.
Maka dari itu, kali ini mari kita membuat jengkol pedas manis. Siapkan bahan dan ikuti langkah pembuatannya ya!
Bahan:
250 gram jengkol
4 siung bawang merah, iris tipis
2 siung bawang putih, iris tipis
2 buah cabe merah, iris tipis
1 lembar daun salam
5 buah rawit merah, iris tipis
Secukupnya kecap
Penyedap rasa
Minyak untuk menumis
Cara Membuat:
1. Kupas kulit dari jengkol sampai bersih. Potong-potong jengkol menjadi 3 bagian. Cuci bersih jengkol.
2. Rebus jengkol sampai lunak. Setelah lunak buang air rebusan.
3. Tumis bawang merah, bawang putih, cabe merah, rawit, dan daun salam sampai harum. Kemudian masukkan jengkol tambahkan kecap dan penyedap rasa.
4. Siap disajikan. []
Sumber: cookpad.com