PADANG—Selera musik generasi muda yang saat ini cenderung menggilai musik positif dan lagu religi, memberi tempat bagi lagu Ana Uhibbuka Fillah di blantika musik Indonesia. Terlihat dengan drastisnya meningkat jumlah tayangannya setiap hari di YouTube.
Lagu Ana Uhibbuka Fillah di kanal official YouTube Aci Cahaya telah menembus lebih dari sejuta kali tayang pada hari Rabu 11/4/2018. Tentu ini menjadi angka yang signifikan bagi lagu Ana Uhibbuka Fillah yang dinyanyikan Aci Cahaya, sebagai penyanyi pendatang baru di Indonesia.
Beredarnya lagu Ana Uhibbuka Fillah ini mendapat respon positif dari para YouTuber, mereka ramai mengunggah ulang lagu ini dalam bentuk video kreasi sendiri, dan sebagiannya lagi dalam bentuk covering. Kolom komentar pada postingan lagu Ana Uhibbuka Fillah di kanal official YouTube Aci Cahaya juga jadi tempat curhatan bagi para remaja. Hal serupa juga dilakukan para netizen di akun Instagram dan Facebook.
“Semoga lagu Ana Uhibbuka Fillah dapat memberi manfaat bagi yang mendengarnya,” kata Aci Cahaya saat diwawancarai, (11/4/2018).
Lirik dan komposisi nada lagu Ana Uhibbuka Fillah ditulis sendiri oleh Aci Cahaya, bercerita tentang luluhnya hati melihat iman dan ketaqwaan seseorang pada Allah SWT., namun sulit untuk mengungkapkannya, karena takut dijauhi.
Seperti yang juga dikatakan Aci Cahaya, lagu Ana Uhibbuka Fillah ini ditulisnya saat menjalani proses produksi album perdananya ‘Pelangi Cinta’, saat itu kurang satu lagu dari sepuluh lagu yang dibutuhkan. Aci Cahaya ingin satu lagu ini ada satu kalimat bahasa Arabnya. Dengan ilham yang datang saat itu, dalam dua puluh menit lagu Ana Uhibbuka Fillah berhasil ditulisnya.
Mengenal lebih jauh, Aci Cahaya memiliki nama asli Nursyamsi Mas’ari, juga adalah seorang qariah yang beberapa kali menjuarai lomba cabang tilawah di MTQ Nasional Tingkat Kota, Kabupaten, dan Provinsi di Riau. Peraih juara pada MTQ kategori dewasa akhwat di Olimpiade Pecinta Qur’an 2016 di Bekasi. Dan Aci Cahaya baru saja berhasil meraih juara ke dua pada cabang tilawah dewasa di MTQ Nasional Kota Pekanbaru ke 51 yang ditutup pada tanggal 2 April 2018 lalu.
Saat ini Aci Cahaya juga aktif mengajar ilmu baca Alquran di Lembaga Pendidikan As-Sakinah, yang berlokasi di Kelurahan Tampan, Kecamatan Payung Sekaki, Kota Pekanbaru. Beberapa murid yang diajar pada lembaga ini juga ada yang lulus untuk ikut di MTQ Nasional Tingkat Kecamatan dan Kota.
Selain Ana Uhibbuka Fillah, beberapa lagu Aci Cahaya yang lain juga ikut dipasarkan oleh IslamicTunes, seperti lagu; Bunda, Janjiku Ayah, Perjalanan Menuju Langit, Darimu Untukmu Allah, dan Adikku Sayang. Lagu-lagu ini bisa didapatkan pada beberapa media penjualan lagu online dan aktivasi RBT di beberapa provider yang ada di Indonesia.
Lagu Ana Uhibbuka Fillah dari Aci Cahaya yang sedang dilirik oleh para netizen ini seperti menyambut Ramadan 1439 H yang hawa kedatangannya kian terasa. Mari tonton videoklipnya pada link YouTube berikut ini; https://youtu.be/T6ceI5QpaSI. []
Kontributor: Muhammad Fadhli