Oleh : Budi Kurniawan
@Budi_REC
RAMADHAN sudah tiba. Orang alim yang mengerti akan ilmu, pasti merasa sayang jika melewatkan setiap detik dalam bulan ini tanpa ada aktivitas yang berarti.
Ada beberapa golongan manusia yang dibedakan menurut cara menyambut dan mejalani bulan Ramadhan ini.
Golongan pertama menyambut Ramadhan dengan mendatangi pasar, mereka membeli berbagai macam makanan seakan-akan mereka akan menyambut bulan makan, bahkan kebutuhannya lebih besar dari bulan-bulan yang lain.
Golongan yang kedua menyambut Ramadhan dengan menyiapkan berbagai jenis permainan, yang dengannya mereka sia-siakan waktu mereka yang paling berharga.
Golongan yang ketiga diberikan oleh Allah -ta’ala- taufiq dan pertolongannya, maka mereka menyiapkan diri mereka untuk Ramadhan, sehingga ia mengatur waktunya untuk beramal shaleh.
Golongan yang terakhir melewati Ramadhan sebagaimana mereka melewati bulan-bulan yang lain, bahkan sebaik-baik malam mereka lalui seperti kebanyakan malam mereka.
Lalu, masuk pada golongan manakah kita? []
Diringkas dari kitab “wa ja-a syahru Ramadhan” karya Syekh Abdurrazzaq bin Abdulmuhsin Al-Badr, hafidhzahullah
Kirim RENUNGAN Anda lewat imel ke: islampos@gmail.com, paling banyak dua (2) halaman MS Word