JAKARTA—Kebutuhan untuk ifthar di Masjid Istiqlal dilaporkan mencapai Rp3,5 miliar tiap Ramadhan. Hal ini diungkapkan oleh Wakil Ketua Badan Pelaksana Pengelola Masjid Istiqlal Bahrul Hayat saat acara peresmian Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Masjid Istiqlal.
“Setiap harinya, yang datang itu sekitar 4.000-5.000 orang tiap hari biasa dan untuk sabtu. Minggu bisa mencapai 7.000 – 8.000 orang. Kita sangat terbantu dengan bantuan Baznas. Tahun kemarin, kita menerima Rp100 juta dari Baznas,” kata Bahrul usai menerima SK UPZ dari Baznas, yang menjadi penanda resminya UPZ Masjid Istiqlal di Jakarta, Halallifestyle melaporkan.
Selain program ifthar, tiap tahunnya Masjid Istiqlal juga memberikan bantuan kepada anak yatim.
“Tahun kemarin, ada 1.000 anak yatim yang menerima manfaat dari donasi yang diterima Istiqlal. Masing-masing anak menerima Rp525 ribu,” ujar Bahrul.
Bahrul menyampaikan harapannya, agar umat muslim mau menyalurkan infaq, sedekah dan zakatnya melalui Baznas, sehingga Baznas pun bisa membantu kegiatan Masjid Istiqlal untuk memberikan hidangan buka kepada para umat yang datang.
Sementara Deputi Baznas Arifin Purwakananta menyebutkan pada Ramadhan 2018 ini, Baznas menyalurkan bantuan ke Masjid Istiqlal untuk kegiatan ifthar adalah Rp250 juta. []
SUMBER: HALALLIFESTYLE