KASIH sayang dan perhatian orang tua memang bisa dicurahkan dengan berbagai cara. Salah satu bentuknya yang unik adalah seperti yang dilakukan Brigadir Dharma.
Nama anggota polisi ini mendadak viral di media sosial karena tertangkap kamera saat mengenakan tas lucu milik anaknya.
Pada foto tersebut, sang polisi berpenampilan berbeda dari biasanya. Jika selama ini polisi berseragam itu identik dengan kesan gagah dan berwibawa, dalam foto yang viral tersebut sang polisi justru tampak ‘lucu’ karena memakai tas punggung khas anak-anak.
BACA JUGA:Â Orang Tua, Surga dan Neraka bagi Anaknya
Bagaimana kisahnya?
Brigadir Dharma kedapatan mengenakan tas lucu saat apel pengamanan pilkada serentak 2018 di Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Selasa (26/6/2018).
Di foto yang beredar luas itu, Brigadir Dharma terlihat menggendong tas ransel kuning kombinasi oranye. Di depan tas khas anak-anak itu terdapat gambar boneka beruang putih.
Ternyata ada alasan khusus yang melatar belakangi Brigadir Dharma mengenakan tas tersebut saat bertugas.
Brigadir Dharma mengungkap bahwa dia memakai tas imut tersebut karena permintaan anaknya, Naila Farah Abadiyah Kusuma.
Ceritanya, semalam sebelum keberangkatannya ke tempat tugas di Desa Asrikaton, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, Brigadir Dharma berpamitan kepada sang buah hati yang baru berusia 5 tahun tersebut.
“Saya bilang, saya pamit mau pengamanan TPS tiga hari dua malam,” ungkap Brigadir Dharma.
Saat itu, anaknya yang memang sangat dekat dengan dirinya itu mengajukan sebuah permintaan.
“Paginya saat mau berangkat, tiba-tiba anak saya ngomong, ‘ayah pakai tas ini. Supaya ayah ingat sama aku sama mama di manapun ayah bertugas’,” ungkap Brigadir Dharma.
Mendengar permintaan sang anak, Brigadir Dharma tak bisa menolak dan menolak permintaan anaknya. Dia pun memutuskan mengenakan tas Nailah yang masih duduk di bangku TK tersebut.
Mengapa?
Menurut Brigadir Dharma, mengabulkan permintaan sang anak adalah bentuk dari sebuah perhatian orang tua. Namun, tak berlebihan. Brigadir Dharma pun hanya mengenakan tas sang anak ketika apel saja.
BACA JUGA:Â Inilah Hak Anak yang Harus Dipenuhi Orang Tuanya
“Saya, kan, naik motor dari rumah. Di jalan sambil mikir, tetapi positif saja, cuek saja, yang penting saya menjalankan amanah dari anak saya,” ungkap Brigadir Dharma.
Dia juga mengutarakan alasannya, bahwa pekerjaan yang dilakukan orang tua tentunya untuk sang anak.
“Orangtua bekerja untuk apa sih, motivasi orangtua bekerja adalah anak,” kata Brigadir Dharma. []
SUMBER: TRIBUNSTYLE