AFGANISTAN–Taliban, atas nama pemimpin kelompok Haibatullah Akhundzada di Afganistan, membuat seruan kepada publik yang cukup ‘aneh’ pada Ahad (26/2/2017). Dalam imbauannya itu, Taliban menyeru penduduk Afganistan untuk menanam lebih banyak pohon.
Seruan tersebut, ternyata tak hanya berlaku untuk penduduk Afganistan saja, namun termasuk pasukan Taliban sendiri. “Agar menanam satu atau beberapa pohon buah maupun non-buah, demi memperindah Bumi dan membawa manfaat pada ciptaan Allah,” kata pernyataan tersebut, sebagaimana dilansir Reuters.
Pesan khusus tersebut dinilai sangat berbeda dari biasanya, karena sebelumnya Taliban hanya menyebar pernyataan tanpa tanda-tangan dalam sejumlah momen seperti insiden, serangan, operasi militer, dan perayaan tertentu.
Pernyataan tersebut ditanda-tangan oleh Akhundzada. Seperti diketahui, Akhundzada merupakan pemimpin Taliban semejak Mei 2016 lalu, menggantikan pemimpin sebelumnya yang dinyatakan tewas dalam serangan drone AS di Pakistan.
Akhundzada selama 15 tahun ke belakang menjadi guru di sebuah masjid di Pakistan. Pernyataan baru tersebut dikeluarkan sebagai hasil interpretasi ayat Alquran.
“Penanaman pohon dan pertanian dianggap tindakan baik secara duniawi karena menguntungkan dan memiliki imbalan besar di akhirat,” katanya. []