KEMENANGAN Tim nasional Prancis dalam laga Piala Dunia 2018 Rusia telah membawa kebahagiaan tersendiri bagi tim maupun rakyat Prancis. Tak hanya membawa trofi piala dunia, Prancis juga membawa pulang hadiah uang tunai senilai Rp 546 miliar sebagai juara Piala Dunia 2018 Rusia.
Mengutip Halallifestyle, jika dihitung-hitung total hadiah yang diboyong timnas Prancis tersebut bisa membiayai 8.776 Muslim Indonesia untuk menunaikan Ibadah Haji 2018!
BACA JUGA: Kylian Mbappe Donasikan Penghasilannya di Piala Dunia untuk Yayasan Amal
Timnas Prancis menjadi jawara dalam pesta sepak bola paling bergengsi di dunia, setelah menumbangkan Kroasia dalam laga final yang berlangsung pada Ahad (17/7/2018).
Data yang dirilis FIFA menyebut total hadiah uang tunai pada gelaran Piala Dunia 2018 mencapai 791 juta Dolar AS atau sekitar Rp 11,3 triliun.
Dari total hadiah tersebut, Prancis membawa pulang 38 juta USD atau sekitar Rp 546 miliar seperti dikutip Time.com. Sedangkan Kroasia sebagai juara kedua Piala Dunia 2018 mendapat 28 juta USD atau sekitar Rp 402 miliar.
Uang Rp 546 miliar adalah jumlah yang cukup fantastis. Di Tanah Air, total hadiah yang dibawa pulang Prancis itu setara dengan biaya 8.776 Muslim Indonesia yang pergi menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci.
BACA JUGA: Pogba Dedikasikan Kemenangan Prancis untuk 12 Bocah Thailand
Sesuai Keppres Nomor 7 Tahun 2018, Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) berbeda-beda tergantung lokasi embarkasi.
Hitung-hitungan di atas menggunakan standar BPIH embarkasi Jakarta-Pondok Gede dengan Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD). Biayanya mencapai Rp 62 juta. []
SUMBER: HALALLIFESTYLE