PENYANYI religi Opick diketahui sempat mengajak istrinya, Bebi Silvana, mengunjungi daerah konflik di Palestina, Suriah, dan juga perbatasan Turki. Di sana, Opick bersama Bebi Silvana dan sejumlah rekan lainnya bertemu dengan para pengungsi sekaligus memberikan bantuan.
Opick mengungkapkan, dirinya sengaja mengajak serta sang istri untuk membangun ruang prihatin dan kemanusiaan pada sesama manusia. Opick merasa keprihatinan itu dapat lebih terasa jika ikut terjun ke lokasi.
BACA JUGA: Opick dan Istri Tak Ingin Takabur Meski Diamanahi Rambut Nabi
“Penting ya membangun ruang prihatin. Kalau kita melihat langsung itu berbeda kayak ada apa ya, karena kalau saya buat konser yang paling banyak saya tinggal itu istri. Enggak semua tempat dia ikut, jadi kalau kita pergi mulu kaya bang Toyib dianya enggak ngerti jadinya susah,” ungkap Opick di sela acara konser amal Palestina ‘Voice of Children’, Balai Kartini, kawasan Gatot Subroto, Ahad (30/6/2019).
Istri Opick, Bebi Silvana pun menceritakan pengalamannya. Dia mengaku sempat merasa takut. Namun mantan model cantik ini mengatakan ketakutan tersebut hilang setelah melihat para pengungsi.
“Awalnya seperti takut. Tapi ketika sudah memasuki suatu lokasi, kita bertemu langsung dengan para pengungsi, Alhamdulillah maksudnya tidak ada rasa ketakutan itu. Alhamdulillah pengalaman yang belum pernah dan saya sangat beruntung rasanya,” ujar Bebi Silvana di tempat yang sama.
Seperti diketahui,Opick dan sejumlah artis lainnya memang kerap mengisi kegiatan amal untuk para pengungsi Timur Tengah, termasuk dalam konser amal Palestina ‘Voice of Children’.
Konser yang diselenggarakan empat lembaga kemanusiaan, yakni Human Initiative, Dompet Dhuafa, Rumah Zakat, dan Nurul Hayat itu nantinya akan mendonasikan sejumlah uang untuk memberikan fasilitas pendidikan bagi anak-anak di Gaza, Palestina.
BACA JUGA: Opick Ajak Istri Bulan Madu ke Pengungsian Palestina di Turki
Program pembangunan sekolah di Gaza merupakan sebuah upaya memberikan fasilitas pendidikan bagi anak-anak penyintas Ras Al Amood, Yerusalem. Programnya berfokus pada pembelian lahan dan gedung, renovasi gedung, pembelian perabot sekolah, serta biaya operasional untuk menunjang aktivitas sekolah.
“Sudah hampir 15 tahun ini Opick konser untuk Palestina. Satunya edukasi, satunya donasi. Hari ini adalah satu hal yang mulia bahwa kita membantu sekolah karena kondisi yang sangat memprihatinkan saudara-saudara kita di sana,” tandas Opick. []
SUMBER: TABLOID BINTANG