PURWAKARTA— LDK Fokus Salam UPI purwakarta menggelar acara seminar pendidikan Alquran, Bekerja sama dengan salah satu lembaga yang berfokus mengajarkan Alquran Yakni Buqu Purwakarta acara tersebut digelar pada hari minggu (22/10/2017) kemarin.
Acara seminar pendidikan Alquran ini Diisi oleh ustadz M.Indra Nugraha selaku Direktur Buqu Purwakarta, dan juga Ustadz Rizal fadli nurhadi yang biasa dipanggil Abu Takeru, beliau juga sebagai Founder of Paradisean Youth.
Dari Pantauan Reporter Islampos, sejak pagi hari ratusan orang telah berkumpul dan mengantri untuk dapat mengikuti acara seminar pendidikan alquran yang diselenggarakan di Aula Barat UPI kampus purwakarta.
Koordinator Acara Sekaligus Ketua Pelaksana acara Seminar Pendidikan Alquran, Rizki Roenaldo mengatakan “Acara ini diselenggarakan atas dasar kepedulian LDK Fokus Salam UPI Purwakarta, dikarenakan kurangnya dan kecil minat generasi sekarang untuk mengenal, belajar, dan membaca Alquran.” ujarnya.
Ia Menambahkan, “Harapan kami selaku panitia acara ialah diharapkan generasi muda masa kini, khususnya Mahasiswa/i UPI kampus purwakarta bukan hanya mengenal Al-quran akan tetapi mencintai dan menjadikan Alquran sebagai teman hidup yang akan mengantarkan pada kebahagiaan dunia maupun akhirat, dan sesuai dengan tema seminar ini, yakni Happpines and Fun With Al-Qur’an, pungkasnya.[]