ONTARIO — Aksi Samira Ansari, seorang Muslimah asal Ontario, Kanada,viral di media sosial. Di bulan Ramadhan ini dia gemar membuat kue dalam jumlah banyak.
Kue-kue itu dibagikan Ansari kepada para tetangganya. Selain kue buatannya sendiri, isi bingkisan yang dibagikannya itu antara lain permen, biskuit, kurma, dan kudapan lainnya. Semua ditata dengan tampilan yang menarik hati.
BACA JUGA: Bukan Martabak Mini, Ini Kue Manja yang Lagi Hits
Metro.co.uk. melaporkan, aksi muslimah tersebut viral setelah anaknya, Ma’az Syed, mengunggah foto kue dan berbagai panganan hasil kreasi Ansari. Tak hanya kue, unggahan itu juga menampilkan untaian doa.
“Semoga Allah memberkati Anda dan keluarga Anda sepanjang bulan yang indah ini, dan semoga Dia memberikan kekuatan kepada kita agar dapat menjalani (Ramadhan) dengan baik!” demikian bunyi pesan singkat yang tergurat pada kartu kecil di paket-paket bingkisan Ansari itu.
My mom made Ramadan care packages with all her favourite snacks for others in the building, she too pure 😭😭
— Ma’az (@msyed2299) May 5, 2019
Ramadan Mubarak to all!! pic.twitter.com/TpHGPE4aSV
Ma’az mengungkapkan, keluarganya sudah tinggal 13 tahun lamanya di daerah dengan komunitas Muslim.
“Ibuku mencoba melakukan hal yang sama setiap tahun. Entah itu mengirim makanan atau melakukan sedikit yang lebih dari itu, seperti tahun ini. Beberapa di antaranya buatan sendiri,” kata Ma’az Syed.
BACA JUGA: Butuh Rp443 Juta untuk Biaya Operasi Bayinya, Pria Ini Jualan Kue Pisang di Pinggir Jalan
Anak laki-laki itu menceritakan, dirinya pun ikut serta membagikan bingkisan tersebut kepada warga sekitar. Inisatif ini direspons positif oleh seluruh tetangga. []
SUMBER: METRO.CO.UK