AS—Umat Muslim Florida dikabarkan telah membangun klinik gratis bagi masyarakat kurang mampu. Klinik ini juga siap memberikan bantuan medis bagi mereka yang tidak mendapat asuransi dari negara. Langkah ini diharapkan bisa menghilangkan stereotip negatif terhadap umat Islam.
“Tujuan kami adalah untuk melayani umat manusia tanpa pamrih. Setiap orang dari agama manapun dipersilahkan menikmati layanan kami,” ungkap Atif Farid, Ketua Persatuan Klinik Muslim (AMCC) di Longwood, Orlando Sentinel melaporkan pada Jumat (13/1/2017).
“Kami memiliki lebih dari 40 dokter yang siap melayani. Kami juga memiliki 11 tenaga sukarelawan yang akan membantu. Jadi kami merasa sangat diberkati,” tambah Farid.
Sebagai langkah awal, klinik ini akan dibuka hanya pada hari Jumat. Namun ke depannya klinik ini akan dibuka lima hari dalam sepekan.
Klinik ini akan menawarkan perawatan kesehatan umum kepada semua warga dari kalangan kurang mampu maupun yang tidak mendapatkan asuransi di wilayah Orange, Osceola dan Seminole. []