JAKARTA–Direktur KSKK Madrasah mengatakan bahwa SNPDB MAN IC, MAN PK, dan MAKN bisa dilakukan melalui jalur tes dan jalur prestasi. Jalur tes diselenggarakan bagi peserta didik terbaik lukusan MTs/SMP yang memenuhi persyaratan. Tes tertulis dilakukan berbasis CBT atau Computer Base Test.
Adapun jalur prestasi, dilakukan melalui non tes bagi peserta yang memiliki prestasi di tingkat nasional, namun maksimal 10% dari kuota yang tersedia. Seleksi berkas SNPDB 2020 akan dilakukan dari 20 Januari – 8 Februari 2020.
BACA JUGA: Seleksi Nasional Masuk MAN IC, MAN PK, MA Kejuruan Dibuka Pertengahan Januari
“Pengumuman kelulusan jalur prestasi pada 10 Februari 2020. Sedang pengumuman hasil seleksi berkas yang bisa mengikuti jalur tes tertulis, pada 15 Februari 2020,” ujar Umar di Jakarta, Ahad (5/1/2020).
“Tes tertulis berbasis CBT akan digelar 22-23 Februari dan pengumuman kelulusan jalur tes pada 7 Maret 2020,” lanjutnya.
BACA JUGA: Kemenag akan Bangun Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) di Jeddah
Umar menambahkan lulusan madrasah, utamanya MAN IC dan MANPK banyak mengukir prestasi nasional dan internasional, baik di bidang sains maupun keagamaan. Tidak sedikit dari mereka yang menjuarai olimpiade internasional, terutama bidang ekonomi, astronomi, matematika, dan kebumian.
“Lulusan MAN IC dan MAN PK juga banyak yang kuliah di perguruan tinggi favorit, dalam dan luar negeri,” tandasnya. []
REPORTER: RHIO