SEORANG anak pengidap Sindrom Down menunjukkan betapa peka perasaannya terhadap temannya. Dia tidak tega melihat temannya yang sedang dilanda kesedihan. Video anak tersebut pun viral di Facebook.
Dalam rekaman video yang diambil di sebuah sekolah luar biasa di Meksiko, anak penyandang Sindrom Down itu memperlihatkan begitu halusnya perasaannya.
Anak ini tahu cara terbaik untuk menghibur seseorang yang sedang mengalami masa suram.
Video itu memperlihatkan salah satu teman sekolahnya yang menderita autisme mengalami hari yang suram dan terlihat sangat sedih.
Melihat air mata temannya, bocah tersebut menghapus air mata di pipi temannya. Setelah itu, dia memeluk dan mencium kepala temannya tersebut.
https://www.facebook.com/Jaliscooculto/videos/2924322517580430/
Keduanya lantas berpelukan sejenak sebelum bocah laki-laki pengidap Sindrom Down terlihat menepuk dan mengelus pundak temannya. Dia seakan merasakan kesedihan yang dialaminya.
Tak sampai di situ. Dia kemudian mencoba menghibur temannya dengan caranya sendiri. Anak itu mengangkat tangan temannya, dan menggerakkannya seolah sedang menari.
Postingan akun Jalisco oculto itu viral setelah dibagikan lebih dari 500 ribu kali dan disaksikan 22 juta kali.
Netizen mengungkapkan rasa simpati dan terenyuh melihat betapa halusnya perasaan kedua bocah tersebut. []