JAKARTA–Wilayah Ibu Kota diprakirakan akan diselimuti awan gelap sepanjang hari ini. Namun hujan baru akan turun pada siang nanti.
Hal itu sebagaimana dikutip dari situs Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Senin (17/12/2018). Menurut pantauan BMKG, hujan bakal mengguyur Jakarta Selatan dan Timur siang nanti. intensitas hujan diprakirakan lokal dan ringan.
Baca Juga: Musim Hujan, Hangatkan dengan 7 Minuman Tradisional Ini
Sementara itu malam hingga esok dini hari, hanya akan diselimuti awan mendung. Meski di beberapa daerah akan cerah berawan.
Suhu pada hari ini (17/12) diprakirakan akan berada di kisaran 24-33 derajat celcius. Dengan intensitas kelembaban 60-95 persen.
Baca Jua: Air Hujan, Ini Kandungan Zat Kimia di Dalamnya
Bagi Anda yang akan beraktivitas di luar ruangan diimbau untuk tetap membawa payung atau jas hujan. Sehingga, kegiatan yang akan Anda lakukan berjalan dengan lancar. []
SUMBER: BMKG | VIVANEWS