PALESTINA–Sayap militer Hamas, Brigade Izzudin Al-Qassam kembali menyerukan para pendukung perlawanan Palestina untuk mendukung mereka via Bitcoin, Ahad (24/3/2019) yang dianggap lebih aman untuk transaksi keuangan.
Situs elektronik Al-Qassam saat pertama dibuka memperlihatkan dua halaman, pertama mengantar ke situs resmi, dan kedua menuju halaman donasi khusus untuk mendukung perlawanan Palestina.
BACA JUGA: Jubir Al-Qassam: Kami akan Patahkan Hidung Penjajah Israel
“Karena Al-Aqsha merupakan bagian tak terpisahkan dari akidah kita, dan ayat dalam al-Quran, dan bagian dari Palestina, sebagai kiblat pertama, dan persoalan hati dan umat, serta fokus pandangan bagi orang-orang merdeka, maka wajib bagi setiap kita untuk berpartisipasi dalam Jihad membela orang-orang yang terdzalimi,” tegas pejabat Al-Qassam.
BACA JUGA: Jubir Al-Qassam Tegaskan Perlawanan Dahsyat Terhadap Israel
Bagi para pendukung dan pencinta perlawanan Palestina, kini bisa membantu berdonasi langung melalui mata uang Bitcoin dengan alamat rekening yang dirilis Al-Qassam.
Para aktifis lewat media sosial melincurkan hastag #Dukung_Perlawanan, yang mendapat banyak respon dari publik Palestina, dunia Arab dan dunia Islam, di tengah seruan dukungan bagi perlawanan untuk memperkuat kemampuannya guna mengalahkan penjajah zionis. []
SUMBER: PALINFO