SEBAGAI seorang siswa Muslim di Universitas California di Santa Cruz, Musa Dajani hampir tidak dapat menemukan makanan halal yang ditawarkan di kampusnya.
Namun kondisi telah berubah tahun ini, berkat penyesuaian yang dilakukan pada menu makanan di kampus.
“Kami membayar 1.000 dolar untuk makan di kampus. Tidak adil jika kami tidak dapat menikmati sebagian besar makanan itu,” kata Dajani kepada Santa Cruz Sentinel pada Senin (26/3/2018).
Halal adalah kata dalam bahasa Arab yang berarti “diizinkan.” Istilah ini biasa digunakan untuk daging, tetapi juga berlaku untuk produk makanan, kosmetik, produk perawatan pribadi, dan farmasi lainnya yang tidak boleh berasal dari sumber non-halal seperti babi.
Mahasiswa Muslim tersebut mengira dia harus menjadi vegetarian ketika dia mulai kuliah di universitas California. Selain itu, pilihan makanan halal di luar kampus juga terbatas. Safeway dan Falafel adalah satu-satunya dua tempat yang Dajani ketahui menyediakan makanan halal.
“Makanan halal pertama di kampus adalah hamburger dan produk daging sapi lainnya. Tahun lalu, makanan halal amat langka, mungkin hanya menemukannya seminggu sekali di ruang makan, ”kata Dajani. []
SUMBER: ABOUTISLAM