INDIA–Diskriminasi kasta sudah lama terjadi di India. Padahal sejak 1955, India telah mengeluarkan undang-undang yang melarang dikriminasi terhadap kasta rendah. Faktanya hingga hari ini masyarakat kasta rendah kerap jadi korban ketidakadilan oleh kasta yang lebih tinggi bahkan dari aparat kepolisian.
Baru-baru ini beredar sebuah video yang memperlihatkan pasangan dari Dalit, kasta rendah di India diseret dan disiksa pakai tongkat oleh setengah lusin oleh penegak hukum. Mereka dipukuli dan diusir dari tanah pemerintah dalam insiden yang terjadi di Negara Bagian Madhya Pradesh, India, pada Selasa (14/7/2020) pekan lalu.
BACA JUGA: Kisah Keluarga Muslim di India yang Kesulitan Mengubur Jenazah karena Pemakaman Tergenang Air
Dilansir Daily Mail Jumat (17/7/2020), karena tak kuat melihat hasil panennya dihancurkan aparat, mereka mencoba bunuh diri dengan meminum pestisida. Beruntung keduanya segera dilarikan ke rumah sakit.
Kabar itu disampaikan S Vishwanath, kepala pemerintah lokal dalam konferensi pers Rabu malam (15/7/2020), beberapa jam sebelum dia dan kepala polisi dicopot.
“Memaksa korban hingga berupaya bunuh diri karena panen mereka dihancurkan adalah tindakan paling kejam dan memalukan,” kecam Kumari Mayawati, pemimpin politik Dalit di Twitter.
Mayawati menuntut agar pemerintah segera mengambil tindakan cepat dan menyebut kecaman yang dilayangkan warganet adalah hal yang lumrah.
Berdasarkan sumber kepolisian, keduanya diusir karena tanah yang mereka tanami rencananya dialokasikan untuk pembangunan perguruan tinggi. Sebanyak enam penegak hukum ditahan pada Kamis (16/7/2020), dengan pemerintah negara bagian memerintahkan agar kejadian itu diselidiki.
Kampanye pembela hak kasta rendah menyatakan, seiring dengan makin besarnya populasi, kebutuhan akan permukiman hingga industri makin meningkat.
Karena itu, biasanya warga yang berada di kasta bawah terancam menghadapi pengusiran dari otoritas, utamanya yang tinggal di kawasan pedesaan. []
SUMBER: DAILY MAIL