JAKARTA–Permadi Arya alias Abu Janda mencuit di akun Twitter-nya, @permadiaktivis, soal penolakan ceramah Ustaz Abdul Somad (UAS) di mana-mana. Terkait cuitan tersebut, salah seorang tokoh agama Kristen Pendeta Gilbert Lumoindong ikut berkomentar.
Dengan akun @PastorGilbertL, pendeta kondang itu menuliskan doa bagi UAS.
BACA JUGA: Terkait Penolakan UAS di UGM, Ini Kata Ketua MIUMI Bekasi
“Doa kami (tiga emoticon tangan bersedekap) UAS selalu diberkahi Tuhan dgn tuntunan serta hidayah dari surga…,” tulisnya.
Menurut Abu Janda, UAS ditolak di Hong Kong, Jepang, UGM, Belanda, dan Jerman.
Doa kami 🙏🙏🙏 UAS selalu diberkahi Tuhan dgn tuntunan serta hidayah dari surga… https://t.co/ZbzpCBJ649
— Gilbert Lumoindong (@PastorGilbertL) October 19, 2019
BACA JUGA: Tetap ke Kudus Meski Tabligh Akbar Digagalkan, Ini Kata UAS
Pria yang disebut-sebut ‘Bos Sarachen’ itu mengatakan bahwa penolakan itu adalah hukuman sosial yang sedang berlaku.
“Somad ditolak di Hongkong, jepang, di UGM, Belanda, skrg ditolak di Jerman. hukuman sosial sedang berlaku. saat dia nolak minta maaf telah menyakiti perasaan jutaan orang, dia pikir yang eneg lihat arogansinya cuma non muslim saja, umat muslim moderat juga,” cuit Abu Janda. []