JAKARTA—Wanita Visioner Jakarta telah membuka posko konsumsi gratis dalam aksi Bela Baitul Maqdis di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Jumat (11/5/2018).
Posko konsumsi yang berada di Pintu masuk Selatan ini menyediakan Air Mineral, Nasi Kebuli, dan makanan ringan lainnya. Selain di pintu selatan, posko komsumsi juga ada di beberapa titik di kawasan Monas.
Ketua Panitia, Evi mengatakan bahwa konsumsi yang ada di poskonya tersebut berasal dari donatur-donatur umat Islam yang ingin menyumbangkan sebagian hartanya di jalan Allah.
“Orang itu nggak perlu lagi dipaksa-paksa, hatinya sendiri yang mengantarkan makanan, berkahnya luar biasa. Konsumsi ini dari donatur-donatur, kita buka posko tinggal nampung doang,” ujar Evi di Posko Konsumsi, Monas, Jakarta, Jumat.
Evi mengatakan, jumlah makanan yang ia terima sebanyak 1.500 kotak, sedangkan air mineral sekitar lebih dari 200 dus. Niat membuka posko konsumsi tersebut hanya untuk mendapatkan pahala dari Allah SWT. “Lillahi ta’ala berjihad dan berbuat baik di jalan Allah. Membela agama,” ungkap Evi. []
REPORTER: RHIO